PAGARALAMPOS.COM - Malam Grand Final Bujang Gadis Pagaralam (BGP) Tahun 2024 berlangsung meriah di Gedung Serbaguna SDN 74 Gunung Gare, Kota Pagaralam, Sabtu (18/5).
Kegiatan ini dihadiri dan dibuka oleh Pj Walikota Pagaralam, H Lusapta Yudha Kurnia SE MM.
Dalam sambutannya, Lusapta Yudha Kurnia menekankan pentingnya ajang ini dalam mendorong nilai jual pariwisata dan peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) di sektor pariwisata Kota Pagaralam.
Pagaralam sebagai Kawasan Strategis Pariwisata Nasional
BACA JUGA:Bergerak Bersama, Wujudkan Keluarga Sejahterah, TP-PKK Pagaralam Hadiri Puncak HUT HKG PKK ke-52
Kota Pagaralam, yang merupakan salah satu Kawasan Strategis Pariwisata Nasional (KSPN) dan kota tujuan wisata di Provinsi Sumatera Selatan, memiliki potensi besar dalam mengembangkan sektor pariwisata.
Menurut H Lusapta Yudha Kurnia, pariwisata menjadi bisnis utama (core bisnis) dalam meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) dan perekonomian masyarakat.
"Berbagai upaya telah dilakukan oleh Pemerintah Kota guna mendorong peningkatan nilai jual kepariwisataan Pagaralam," jelas Lusapta.
Peningkatan SDM dan Infrastruktur Pariwisata
BACA JUGA:Pesawat Latih Jatuh di BSD, Karumkit Bhayangkara Beberkan Kondisi Korban Tewas
Pemerintah Kota Pagaralam telah melakukan berbagai langkah strategis untuk mendongkrak sektor pariwisata, termasuk peningkatan kualitas SDM dan infrastruktur.
Salah satu langkah nyata adalah melalui ajang pemilihan Bujang Gadis Pagaralam ini.
"Ajang ini bukan hanya sebatas pencapaian diri, tetapi juga diharapkan menjadi pemacu pembinaan putra-putri Kota Pagaralam dalam peningkatan kompetensi di berbagai bidang, khususnya pariwisata," ungkap Lusapta Yudha Kurnia.
Peran Bujang dan Gadis Pagaralam dalam Pembangunan Daerah
BACA JUGA:9 Peta Dunia yang Bisa Mengubah Pandangan, Begini Fakta Mengejutkannya