PAGARALAMPOS.COM - Pecinta film Tanah Air sepertinya kembali merasa bahagia. Bagaimana tidak, Film dengan judul How Are You Really?
ini akan membawa genre romansa yang manis, tetapi tetap dengan sentuhan konflik yang tidak akan membuat bosan para penontonya.
How Are You Really? menjadi proyek dari sutradara Hanny R Saputra yang dibintangi oleh Jeff Smith, Kevin Julio, serta Jihane Almira sebagai pemeran utamanya.
Film ini akan mengisahkan kisah romansa menarik antara seniman tato dengan perempuan pemilik toko bunga. Apa yang terjadi di antara keduanya?
BACA JUGA:Sinergitas TNI-Polri Menjadi Pilar Kedaulatan, Untuk Bangsa Yang Maju
Sinopsis film How Are You Really? sudah tayang pada 13 Juli lalu. Film Indonesia ini nantinya akan mengusung genre romantis.
How Are You Really? akan menyajikan konflik yang sangat menarik yang akan sangat sayang untuk Anda lewatkan.
Beberapa bintang muda ternama Indonesia juga ambil peran dalam film satu ini sehingga membuat lebih menarik.
BACA JUGA:Lantamal Dirikan Posko Kesehatan, Satgas Gulben Bantu Warga Terdampak Bencana Longsor Lawu
Luka Masa Lalu
Menjelang penayangan film, Falcon merilis beberapa thriller yang memperlihatkan potongan adegan di dalam How Are You Really? melalui kanal Youtube mereka.
Dalam sinopsis film How Are You Really? mengisahkan mengenai seorang pemuda bernama Rendra yang bekerja sebagai seniman tato.
Dirinya selalu memandang pernikahan sebagai sebuah omong kosong semata. Hal itu terjadi karena luka lama yang Rendra dapatkan dari sang papa.
BACA JUGA:Turki Tawarkan Malaysia Bergabung Dalam Program Jet Tempur Stealth KAAN
Ketika Rendra berusia 19 tahun, dirinya melihat sang Papa bersama perempuan lain. Melihat itu Rendra tentu saja mencoba untuk mengejar keduanya.