PAGARALAMPOS.COM- Selain terkenal dengan judul Good Job, drama korea ini juga memiliki judul asli, Gusjab. Drama Korea ini tidak akan hanya menyuguhkan cerita dengan genre romansa saja.
Akan tetapi juga menyuguhkan drama bergenre thriller dan misteri. Good Job merupakan drama terbaru garapan sutradara Ryu Seung Jin. Sedangkan untuk penulis skenarionya sendiri adalah King Jung Ae.
Sinopsis Good Job merupakan drama Korea yang akan menyuguhkan jalan cerita seru dan menarik. Dalam drama Korea terbaru tersebut akan menceritakan tentang seorang anak konglomerat.
Selain itu, juga akan ada seorang wanita yang mempunyai kekuatan. Keduanya hidup berdampingan dan menjalin hubungan.
BACA JUGA:Ketua DPRD Kota Pagar Alam Jenni Shandiyah Menegaskan Komitmen pada Keselamatan Lalu Lintas
Hal yang paling menarik dari drama ini, merupakan comeback Yuri SNSD. Pada tahun lalu, Yuri SNSD bersama dengan Jung Il Woo dikonfirmasikan akan membintangi sebuah judul drama terbaru.
Tak salah lagi, drama itu adalah Good Job. Sebelum membintangi Good Job, Yuri SNSD dan Jung Il Woo sudah pernah bertemu dalam sebuah drama pada tahun 2021 lalu.
Drama itu berjudul Bossam: Steal the Fate. Dengan kata lain, Good Job merupakan drama berikutnya yang mempertemukan kembali keduanya.
BACA JUGA:Yuk Nonton Film Korea My Little Bride tentang Pernikahan Unik dan Lucu
Sinopsis Good Job
Bukan hanya rumor belaka, kebenaran itu pun semakin kuat setelah pihak agensi mereka memberikan konfirmasi. Tepatnya, pada tanggal 19 April 2022 kemarin, telah membenarkan kabar tersebut.
Bahwa, Yuri SNSD dan Jung Il Woo akan kembali beradu akting dalam drama romansa yang sama. Kabarnya, drama Good Job ini akan tayang pada bulan Agustus mendatang.
BACA JUGA:Bikin Heboh! Inilah Penemuan Harta Karun Langka di Dunia yang Berhasil Ditemukan di RI
Pengenalan Karakter Eun Sun Woo
Sinopsis Good Job pertama kali akan menceritakan tentang karakter Eun Sun Woo. Pemeran Eun Sun Woo dalam drama tersebut tak lain adalah Jung Il Woo.