Majikan tersebut memiliki nama Mbah Karsa (Karina Suwandi).
Sri telah mendapatkan tawaran melalui agen penyalur ART sekitar desa tempat tinggalnya.
Berbagai pertanyaan-pertanyaan dilontarkan kepada Sri sebagai awalan.
Pertanyaan tersebut merupakan seputar pertanyaan umum sampai menanyakan hari lahir Sri pada Jumat Kliwon.
Sri merupakan anak yang lugu sehingga tidak merasa aneh atau curiga dengan pertanyaan tersebut.
Pada akhirnya sang penyalur mengatakan bahwa Sri menjadi kandidat yang cocok untuk bekerja pada rumah mbah Karsa.
Penyalur tersebut ternyata sudah ada dua perempuan lain yaitu Dini (Arga Artalidia) dan Erna (Givina) yang bekerja untuk Mbah Karsa.
Terdapat hal menarik bagi mereka karena akan gaji yang sangat besar.
BACA JUGA:10 Makanan Lezat di Asia Tenggara, Kuliner Incaran Wisatawan Mancanegara
Dalam sinopsis Sewu Dino diceritakan, biasanya di desa tersebut gaji per bulan untuk ART berkisar Rp 500.000.
Namun, mbah Karsa menawarkan gaji Rp 5 juta per bulan pada mereka. Akhirnya mereka bertiga terpilih oleh Mbah Karsa dan penyalur.
Sri, Erna, dan Dini langsung dibawa ke rumah yang mewah milik Mbah Karsa. Ketika sudah sampai rumah mbah Karsa, anggota keluarga kembali mewawancarai mereka.
Salah satu anggota keluarga Mbah Karsa mengatakan bahwa terdapat beberapa larangan yang tidak boleh mereka langgar.
BACA JUGA:Ini Deretan Kota/Kabupaten Terkaya di Sumatera Selatan, Nomor 1 Tiada Tanding
Sri, Erna, dan Dini bertanya kenapa larangan tersebut tidak boleh mereka langgar.