Menginap di Starlight Cabin Kalianda, Bisa Sambil Menikmati Pemandangan Alam yang Mempesona

Selasa 30-01-2024,02:34 WIB
Reporter : Jukik
Editor : Almi

Sementara dari arah Bandar Lampung, perjalanan sekitar 1 jam melalui jalan tol dengan keluar melalui pintu tol Sidomulyo menuju arah Kalianda.

Direktur Utama PT KLTD (Krakatau Lampung Tourism Development), Resza Adikreshna, menjelaskan bahwa Starlight Cabin bukan hanya sebuah tempat penginapan.

melainkan juga destinasi wisata dan villa tepi pantai dengan konsep unik yang menarik. 

Pengunjung dapat menikmati keindahan pantai dan gunung Rajabasa, membuat bermalam di cabin hotel ini menjadi pengalaman yang tak terlupakan.

BACA JUGA:Berpetualang di Hutan Mangrove, 5 Daya Tarik Alam Desa Wisata Kampung Blekok

Starlight Cabin bukan hanya untuk liburan keluarga, melainkan juga pilihan tepat untuk acara gathering dan team building perusahaan.

Aktivitas kebersamaan dapat dilakukan di area pinggir pantai, menambah keseruan dan keakraban antar karyawan. 

Sore hari di Starlight Cabin Kalianda juga memberikan keindahan tersendiri.

BACA JUGA:Aset Negara! 7 Air Terjun Tertinggi di Indonesia Daya Tarik Wisata Alam Nusantara

di mana pengunjung dapat menikmati senja dengan golden sunset ala-ala pantai di Pulau Dewata, dan merasakan romantisnya pemandangan langit berbintang di malam hari.

Harga kamar yang sangat terjangkau membuat Starlight Cabin menjadi destinasi yang ramah di kantong, memastikan pengunjung bisa puas menikmati keindahan alam dan semua fasilitas yang ditawarkan. 

Tak heran jika Starlight Cabin Kalianda menjadi pilihan favorit bagi mereka yang ingin menggabungkan kenyamanan bermalam dengan petualangan alam yang tak terlupakan di Lampung.*

 

Source: m.jpnn.com – Menikmati Golden Sunset Eksotis di Kalianda Melalui Penginapan Tepi Pantai

 

Kategori :