Pada suatu malam, Gwang Ho pergi menuju terowongan, tempat di mana ditemukan mayat seorang gadis. Di sana, ia melihat seorang pria di hadapan mayat tersebut.
Saat mengejar pelaku yang berlari melewati terowongan, hal misterius justru menimpa Gwang Ho. Ia muncul di sisi lain terowongan, dan menemukan dirinya berada di masa depan, tepatnya tahun 2017.
Ia tidak lagi mengenali lingkungannya yang telah banyak berubah. Beberapa kali ia mencoba kembali ke tahun 1986 dengan melewati kembali terowongan tersebut. Namun, upayanya selalu gagal.
Berada di waktu 30 tahun ke depan, Gwang Ho kembali pada misi utamanya untuk menangkap seorang pembunuh. Ia akhirnya bertemu dengan detektif Kim Sun Jae (Yoon Hyun Mi) dan Shin Jae Yi (Lee Yoo Young).
BACA JUGA:Drama Romantis dengan Bumbu Sejarah, di Film Surat dari Praha
Mereka bekerja sama untuk mengungkap kasus yang terjadi 30 tahun lalu di masa sekarang. Hidup di tahun 2017, membuat Gwang Ho menemukan banyak kesulitan.
Ketiga detektif tersebut mengalami banyak hambatan, terkait perkembangan teknologi, serta metodologi pemecahan kasus yang berbeda antara tahun 1986, dan 2017.
Itu tadi sinopsis dari drama Korea Tunnel yang plot twist abis. Saat ini, Tunnel bisa kamu saksikan di stasiun televisi NET TV, sejak 15 September 2021. Jangan sampai ketinggalan setiap episodenya, ya.