PALEMBANG,PAGARALAMPOS.COM - Pastinya Anda sudah tidak asing lagi dengan komunitas sepeda motor bukan?
Pastinya anda sudah mengetahui tentang komunitas biker, karena banyak sekali komunitas biker yang sering kita lihat setiap hari, bahkan di jalanan pun kita juga sering melihat banyak komunitas biker yang mengadakan event-event tertentu.
Dan banyak juga komunitas motor yang sering pergi jauh ke luar kota hanya untuk menghadiri acara komunitas lain atau juga mengadakan pertemuan komunitas untuk jalan-jalan ke luar kota bersama-sama, dan di Indonesia tidak ada komunitas motor nakal mana pun lho.
Komunitas sepeda motor mempunyai aktivitas yang sangat beragam. Sebut saja aksi sosial dan kampanye berkendara aman di jalan raya.
BACA JUGA:Dobrak Pasar Motor Listrik, Polytron Kenalkan Fox R, Murah Begini Penampakannya
Bergabung dengan komunitas motor memang banyak manfaatnya. Selain bisa saling berbagi informasi, kamu juga sesekali bisa ikut touring dan kopdar sebagai bentuk silaturahmi.
Nah, berikut ini kita ulas 5 komunitas motor di Palembang yang sering ngumpul-ngumpul.
1. Matic 17 Palembang
Motor matic menjadi motor idola masyarakat Indonesia. Kamu mungkin salah satu di antaranya. Namun, tak lengkap juga jika Kamu belum gabung dengan komunitasnya.
BACA JUGA:Ganjar-Mahfud Peduli UMKM, Siapkan Lapak 40 Persen di Ruang Publik
Di Palembang, ada komunitas khusus pemilik motor matic, yakni Matic17. Komunitas ini cukup aktif menyelenggarakan kegiatan, baik hiburan maupun agenda kemanusiaan.
Kamu bisa pantau aktivitasnya di akun IG resminya Matic 17 Palembang.
2. GCI (GSX Club Indonesia) Sumsel
Komunitas motor Palembang yang tak kalah aktif adalah GCI. Sebagai bagian dari GCI Indonesia, GCI Palembang banyak menyelenggarakan kegiatan bermanfaat.
Selain menjelajah wilayah Sumatera Selatan untuk sekedar touring dan kumpul-kumpul, mereka juga tanggap ketika ada bencana dengan motor GSX-nya.