Warga Terbantu Pemasangan Tangki Septic Individual, Pengelolaan Sanitasi Lebih Sehat

Rabu 15-11-2023,16:40 WIB
Reporter : Gusti
Editor : Gusti

Mengingat keterbatasan kemampuan yang dimiliki pemerintah, baik pusat maupun daerah.

Diperlukan upaya-upaya terobosan yang bersifat mengubah paradigma dalam pengembangan sanitasi lingkungan.

Beberapa upaya yang dilakukan oleh pemerintah melalui Bidang Cipta Karya Dinas PUPR Kota Pagar Alam melakukan kegiatan atau program terhadap pengembangan sanitasi lingkungan yang baik bagi masyarakat.

BACA JUGA: Dinas PUPR Siagakan Alber Atasi Bencana Longsor Pam Nataru

Lanjut dia, sanitasi yang buruk dapat menimbulkan berbagai dampak penyakit. Diantaranya penyakit infeksi pada balita.

Serta diare dan kecacingan yang dapat mengganggu proses pencernaan dalam proses penyerapan nutrisi.

"Semoga persoalan sanitasi ini bisa teratasi dan lingkungan menjadi sehat. Dengan pengendalian limbah cair rumah tangga dengan pembuatan tangki septic skala individual," pungkas Indra. (*)

Kategori :