PAGARALAMPOS.COM - Aki memiliki peran penting pada sistem kelistrikan motor. Pada motor aki memiliki fungsi sebagai penyuplai arus listrik untuk starter, penerangan atau lampu, dan juga komponen lainnya.
Buat yang mau ganti aki motor yang kondisi sudah ngedrop alias enggak berfungsi.
Di pasaran tersedia berbagai merek aki motor, tipe hingga harga yang bervariasi.
Membekali sepeda motor Anda dengan aki terbaik Sebagai pemilik kendaraan bermotor khususnya sepeda motor, memilih aki yang berkualitas dan teruji merupakan langkah penting untuk memastikan mobil Anda dapat beroperasi normal dan awet.
BACA JUGA:Menjajal Wisata Kuliner di Tangerang yang Terkenal Enak dan Unik
Berikut kami rekomendasikan 4 merk aki terbaik yang sudah teruji keawetan dan kekuatannya:
1. Aki Motor Aspira
Aki motor Aspira adalah salah satu yang terbaik di kelasnya dan dirancang khusus untuk motor matic.
Merk ini diproduksi oleh Astra, perusahaan otomotif terkemuka di Indonesia.
Aki Aspira dikenal karena bahan materialnya yang memiliki standar terbaik dengan kandungan accu zuur yang membuatnya sangat tahan lama.
Selain itu, harga yang terjangkau, mulai dari Rp 140 ribuan, menjadikannya pilihan menarik bagi pemilik motor skutik.
Kombinasi kualitas dan harga yang baik membuatnya menjadi salah satu merk aki motor matic terbaik yang banyak dikenal di Indonesia.
2. Aki Motor GS Astra
Aki bermerk GS Astra dikenal karena ketahanannya dalam berbagai kondisi.