Lionel Messi Pastikan Tak Akan Pensiun di Barcelona

Jumat 06-10-2023,01:14 WIB
Reporter : Sandi
Editor : Sandi

PAGARALAMPOS.COM - Lionel Messi dikabarkan telah mengambil keputusan akhir mengenai masa depannya dan tidak akan pensiun di Barcelona.

Citra Lionel Messi ramai di media  karena permasalahan masa depannya di Paris Saint-Germain (PSG) pada musim panas 2023.

Saat ini, Messi belum memberikan konfirmasi atau kabar apa pun terkait masa depannya bersama PSG.

Ada rumor yang menyebutkan Messi akan memperpanjang kontraknya dengan tim Paris satu tahun lagi.

BACA JUGA:Hati-hati Sebelum Membeli, Pilihlah Aki Motor Terbaik untuk Performa Optimal Kendaraan Anda, Cek Disini!

Di sisi lain, ada pula dugaan La Pulga akan meninggalkan PSG dan kembali ke Barcelona.

Kabar tersebut diperkuat dengan pertemuan antara presiden Barcelona Joan Laporta dengan ayah sekaligus perwakilan Messi, Jorge Messi.

Namun, Messi  akhirnya memutuskan pindah ke Amerika  dan bergabung dengan Inter Miami.

Saat itu, Messi  juga menolak tawaran besar  dari Klub Al Hilal Arab Saudi.

BACA JUGA:Jangan Salah Pilih! Inilah Merk Aki Motor Paling Andal untuk Kendaraan Anda di Indonesia

Setelah  membuat banyak orang bertanya-tanya soal masa depannya, kapten timnas Argentina itu kembali membuat heboh.

Kali ini, media Catalan El Nacional memberitakan Messi memutuskan pensiun. Sebelumnya sempat beredar rumor bahwa Messi suatu saat akan kembali ke Barcelona  dan pensiun di sana.

Namun menurut laporan El Nacional, Messi  memutuskan untuk tidak kembali ke Barcelona.

Striker berusia 36 tahun itu berencana bertahan di Inter Miami hingga tahun 2025.

BACA JUGA:Suku Keluarga Kerajaan! Ternyata Salah Satunya Ada Diantara 5 Suku Sulawesi Utara Ini

Kategori :