Newcastle Berhasil Buat Mbappe dkk Tertunduk

Jumat 06-10-2023,00:12 WIB
Reporter : Sandi
Editor : Sandi

Tim asuhan Luis Enrique akhirnya  mencetak gol pada menit ke-56 berkat Lucas Hernández.

Namun gol  Hernandez seolah sia-sia karena Newcastle United kembali mencetak gol di masa tambahan waktu berkat sepakan Fabian Schaer dari luar kotak penalti.

Usai pertandingan, pelatih PSG Luis Enrique mengaku kecewa dengan hasil tersebut. Enrique menilai timnya bermain  sangat baik dan bisa memberikan tekanan kepada Newcastle United.

Namun tim tuan rumah  merespons dengan baik dan menimbulkan masalah bagi lini belakang PSG.

BACA JUGA:Teknologi Canggih Milik HP Vivo V21 Pro, Cus Gasken Temen.

Enrique pun menambahkan, hasil yang didapatnya saat melawan Newcastle United kali ini terkesan tidak adil.

“Pertandingan seperti ini sangat sulit bagi pelatih!” kata Enrique.

“Saya pikir kami memulai pertandingan dengan sikap yang sangat baik, kami menangani tekanan dari Newcastle, Ous [Dembele] mendapatkan peluangnya sejak awal.”

“Sejujurnya, saya menganggap skor akhir tidak adil, meski saya harus mengucapkan selamat kepada Newcastle yang bermain sangat baik. Tapi menurut saya  4-1 adalah hasil yang tidak adil,” sambung pelatih asal Spanyol itu.

BACA JUGA:Inilah 5 Suku di Sulawesi Utara, Faktanya Ada Suku yang Masih Keturunan Raja

Dengan kemenangan ini, Newcastle United saat ini memimpin Grup F dengan 4 poin setelah 2 pertandingan.

 PSG menduduki peringkat ke-2 karena di saat yang sama AC Milan dan Borussia Dortmund bermain imbang 0-0. *

Kategori :