JAKARTA, PAGARALAMPOS.COM - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menghadiri olahraga bersama dalam rangka HUT ke-78 TNI di Monas, Jakarta Pusat. Kapolri mengapresiasi berbagai kegiatan yang dilakukan dalam rangka menyambut HUT TNI.
“Yang pertama tentunya saya mengucapkan selamat dan apresiasi atas seluruh kegiatan yang dilaksanakan hari ini," kata Sigit kepada wartawan di Monas, Jakarta Pusat, Minggu (24/9/2023).
Lanjutnya, berbagai kegiatan mulai dari kegiatan olahraga, berbagai macam jenis, lari 5 kilo, kemudian 10 kilo dan 21 kilo.
Kemudian juga ada bazar, kegiatan UMKM dan bakti kesehatan serta bakti sosial yang dilaksanakan tidak hanya di Monas saja tapi juga tadi secara serempak di seluruh wilayah di Indonesia.
BACA JUGA:Korlantas Polri Ajak Warga Tanamkan Cinta Keselamatan Berlalulintas
Sigit mengatakan berbagai kegiatan itu menandakan soliditas TNI dan Polri dengan seluruh unsur masyarakat. Selain itu, aksi tersebut sebagai bagian membantu masyarakat.
Foto : Kapolri hadiri HUT TNI di Monas-Soliditas TNI Polri Kapolri Hadiri Rangkaian HUT TNI ke-78-Humas Polri
Di situ terlihat bagaimana sinergitas dan soliditas antara TNI, Polri, unsur Pemerintah Daerah, PMI dan unsur masyarakat yang lain untuk bersama sama saling membantu di dalam kegiatan-kegiatan sosial.
"Ini sebagai bagian dari tradisi kita, tradisi untuk terus berkarya, berbakti untuk masyarakat, berbuat untuk masyarakat,” ujar Sigit.
BACA JUGA:Bravoo TNI, Jalan Kaki 6 jam, 3 Ha Ladang Ganja di Bukit Tor Sihite Dimusnahkan
BACA JUGA:Potret Kepedulian Satgas Yonif 330/Tri Dharma, Membangun Honai Warga di Pedalaman Papua
Sigit mengucapkan selamat atas pelaksanaan rangkaian kegiatan HUT ke-78 TNI. Dia berharap TNI semakin hebat menjaga NKRI.
Kapolri”Tentunya kita ucapkan selamat atas rangkaian kegiatan hari ulang tahun TNI yang ke 78 dan TNI ke depan semakin hebat, menjadi patriot menjaga NKRI, menjaga kedaulatan negara republik Indonesia,” ujar Sigit.
BACA JUGA:Korlantas Polri Ajak Warga Tanamkan Cinta Keselamatan Berlalulintas
Untuk diketahui, tema HUT ke-78 TNI yaitu TNI Patriot NKRI Pengawal Demokrasi untuk Indonesia. Selain Kapolri, hadir sejumlah pejabat TNI-Polri lain dalam acara di Monas itu.