PAGARALAM POS. COM - Saat Anda berkunjung ke Kediri, pasti akan mudah menemukan wisata alam air terjun tersebut.
Tidak hanya airnya yang jernih dan bersih, pengunjung juga terpukau dengan keindahan tebing dan pepohonan di sekitarnya.
Di bawah ini adalah daftar air terjun Kediri, ada yang sudah ditemukan dan terkenal, namun ada juga yang masih terjaga kelestariannya.
Datang ke kawasan ini, pengunjung bisa memilih tempat yang ingin langsung merasakan kesejukan saat berendam.
BACA JUGA:7 Penemuan Kuno Terhebat Dunia! Situs Indonesia Termasuk Ga Ya?
1. Air Terjun Gajah Mungkur
Pernah mendengar sebutan tempat wisata alam Air Terjun Gajah Mungkur?
Air terjun Gajah Mungkur merupakan salah satu tempat wisata air terjun di Kediri yang cukup populer di kalangan warga lokal maupun wisatawan.
Anda dapat mendatanginya di daerah Desa Besowo, Kecamatan Kepung, Kabupaten Kediri.
Tempat yang satu ini tentu cocok didatangi bagi Anda yang ingin menenangkan pikiran.
BACA JUGA:Waduh-waduh Kok Bisa Gini? Gunung Padang jadi Tujuan Utama Para Arkeologi, Ini Alasannya!
Bagaimana tidak, pengunjung akan dimanjakan dengan indahnya tebing sekaligus pepohonan di sekitarnya.
Aliran air terjun ini juga dikenal jernih dan bersih sehingga sangat indah saat dinikmati.
2. Air Terjun Irenggolo
Beberapa dari Anda tentu sudah tidak asing dengan Air Terjun Irenggolo yang menjadi salah satu air terjun di Kediri.