PAGARALAMPOS.COM - Salah satu gunung terbesar di Pulau Jawa, Gunung Slamet terletak di Jawa Tengah dan sering menjadi tujuan pendakian yang populer karena pemandangan indah di puncaknya.
Nama gunung ini “Slamet” berasal dari bahasa Jawa yang berarti “aman”.
Nama tersebut menggambarkan harapan agar gunung ini memberikan rasa aman bagi masyarakat sekitar dan tidak mengalami letusan dahsyat.
Banyak mitos dan kisah misterius yang menyelimuti Gunung Slamet. Bahkan, konon gunung ini memiliki pintu menuju alam gaib.
Menurut cerita, siapa pun yang tidak beruntung akan menghilang ke dimensi lain dan tidak akan pernah bisa kembali.
Berikut rangkuman dari fakta-fakta Gunung Slamet yang wajib kaliah tahu!
1. Memiliki Banyak Jalur Pendakian Gunung Slamet terletak tepat di antara lima Kabupaten di Jawa Tengah.
Dengan begitu, Gunung Slamet memiliki banyak jalur pendakian yang tersebar di lima kabupaten tersebut. Lima jalur pendakian yang terkenal, adalah jalur Guci, Bambangan, Kali Wadas, Cemara Sakti, dan Baturadden.
2. Belum Pernah Meletus Gunung Slamet tercatat belum pernah mengalami letusan yang besar.
BACA JUGA:Miliki Banyak Mitos, Ini Ramalan Misterius yang Menghantui Masyarakat Dekat Gunung Slamet
Letusan yang terjadi pada tahun 1932, 1953, 1969, 1988, dan 2009 hanya merupakan letusan kecil berupa semburan abu dan lava yang tidak berbahaya.
3. Kunci Pulau Jawa Masyarakat Jawa percaya bahwa Gunung Slamet berada tepat di tengah Pulau Jawa dan menganggap Gunung Slamet sebagai kunci Pulau Jawa.
Apabila terjadi letusan besar, maka Pulau Jawa akan terbelah menjadi dua bagian dan memisahkan antara bagian barat dan bagian timur.
4. Tertinggi di Jawa Tengah Dengan ketinggian 3.432 meter di atas permukaan laut (mdpl), Gunung Slamet merupakan yang tertinggi di Provinsi Jawa Tengah.