Gunung Kerinci Indah Atau Menyeramkan? 5 Misteri Ini Akan Menjadi Jawabanya!

Minggu 16-07-2023,08:57 WIB
Reporter : Erick
Editor : Erick

Suatu hari, Calungga berburu sendiri ke hutan. Dalam perburuannya, ia menemukan sebutir telur besar. Tanpa memberitahu kembarannya, Calungga memakan telur tersebut.

Setelah mengonsumsi telur tersebut, muncul sisik di emas di sekujur tubuh Calungga. Badannya menjadi memanjang dan dirinya pun berubah menjadi seekor naga raksasa.

BACA JUGA:Fix. Atlantis yang Hilang Adalah Indonesia, Ciri-cirinya Ditemukan di Gunung Padang?

Menurut cerita rakyat setempat, sisa perputaran badan Calungga yang besar itu menciptakan Danau Bento. 

Sementara itu, semburan apinya memunculkan Sungai Muara Angin. Apakah kalian percaya dengan mitos ini?

4. Pohon Bolong

Apabila kamu melakukan pendakian ke Gunung Kerinci, kamu akan menemui Pohon Bolong. Sesuai namanya, pohon tersebut memiliki lubang besar yang berada di jalur kanan pendakian, yakni antara jalur pos II menuju shelter I.

BACA JUGA:Atlantis Ditemukan? Ternyata Ini Asal-usul Julukan Kota Yang Hilang Dari Peradaban Ratusan Tahun

Ada mitos yang beredar tentang pohon ini. Dipesankan kepada para pendaki untuk tidak berhenti untuk makan, buang air, ataupun berfoto ketika melihat Pohon Bolong. Kenapa sampai tidak boleh?

Hal ini karena ada penunggu di pohon tersebut, yaitu sosok nenek tua dan genderuwo. Apabila berani berhenti di depan Pohon Bolong, tidak menutup kemungkinan kamu akan hilang.

Ini seperti yang terjadi oleh Setiawan Maulana yang menghilang di kawasan Gunung Kerinci pada 2014 lalu. 

Dipercaya bahwa kasus hilangnya berkaitan erat dengan sosok penunggu Pohon Bolong.


Menjadi Bagian Legenda Gunung Kerinci, Uhang Pandak dan Misteri Kaki Terbalik yang Menyimpan Rahasia--Instagram

BACA JUGA:Kisah Kerajaan Pajajaran Runtuh Disebabkan Perang Saudara, Penyebabnya Karena Wanita dari Majapahit!

5. Mitos Uhang Pandak

Kalau berbicara tentang mitos Gunung Kerinci, wajib banget untuk membahas Uhang Pandak. Cerita tentang keberadaan mereka bukan hanya dikenal di Tanah Air, tetapi juga hingga ke luar negeri.

Kategori :