PAGARALAMPOS.COM - Empat mitos mengerikan di gunung gajah yang harus kamu ketahui, seperti salah satunya Kerajaan Siluman.
Bagi warga Kabupaten Pemalang dan Kabupaten Tegal, pasti tak asing dengan keberadaan Gunung Gajah yang diyakini warga menyimpan sejuta misteri ini.
Gunung Gajah terletak di Desa Gongseng, Kecamatan Randudongkal, Kabupaten Pemalang.
Gunung ini berada di ketinggian 1.100 mdpl.
Jika melintas di ruas tol Pemalang-Pejagan, gunung yang memiliki bentuk seperti gajah ini sangat jelas terlihat.
BACA JUGA:Bikin Merinding, inilah 4 Mitos Mengerikan yang Ada di Gunung Pangrango
Gunung Gajah bukanlah gunung seperti kebanyakan gunung-gunung lainnya, melainkan hanya area perbukitan berbatu yang ditumbuhi pohon-pohon rindang di sekelilingnya.
Gunung ini sangat unik sebab gunung ini bukan gunung aktif hendak namun suatu bukit batu besar yang menjulang serta ditumbuhi bermacam tanaman di atasnya.
Yuk simak beberpa penjelasan mengenai mitos mengerikan gunung gajah sebagai berikut:
1. Pantangan
Seperti gunung lainnya gunung gajah juga memiliki pantangan yang harus dipatuhi oleh setiap orang yang akan mendaki gunung ini.
BACA JUGA:Mengejutkan! Ternyata Kota Atlantis yang Hilang Tersebut Diazab Karena Lakukan Perzinahan
Dengan banyaknya mitos gunung Gajah yang berhubungan dengan makhluk mistis dan juga raja, penduduk setempat melarang keras bagi pendaki gunung untuk berkata kasar.
2. Kera Sebagai Jelmaan yang Terkutuk
Selain bentuk gunungnya yang menyerupai gajah, gunung Gajah juga memiliki banyak kekayaan satwa.