JAKARTA, PAGARALAMPOS.COM - Gubernur Akmil yang didampingi Danmentar Akmil Brigjen TNI Dwi Sasongko, Atase Darat RI di Canberra Kolonel Chb Tomy Arvianto, Instruktur Akmil dari AD Australia Mayor Kav. Michael Kiting, melakukan sejumlah agenda pertemuan di antaranya dengan Commandant Royal Military College-A, Brigadir Jenderal Jason Groat.
Kemudian melakukan courtesy call ke Wakasad Australia Mayjen Cheryl Pearce bersama Tim Hublu AD Australia.
Colonel Micah Batt dan Letkol Tom Whale berkesempatan bertemu dengan Kasad Australia Letjen Simon Stuart beserta Istri pada acara Praspa.
Kunjungan ini dilakukan dalam rangka menghadiri acara Praspa/Tupdik Cadet Royal Military College Duntroon.
BACA JUGA:Pangdam I/BB Dampingi Asops Panglima TNI Lakukan Riksiapops Satgas Yonif 122/TS
Utusan Indonesia, Letda Inf Tunggul Ageng Prayogi dan Letda Czi Christopher Bosco serta meninjau fasilitas pendidikan di RMC-D, Senin (26/6/2023).
Kedatangan Gubernur Akademi Militer disambut oleh Commandant Royal Military College-A, Brigadir Jenderal Jason Groat dan Commanding Officer Royal Military College Letnan Kolonel Brian Hickey beserta pejabat utama RMC lainnya.
Dalam kesempatan kunker ke RMC, Gubernur Akademi Militer menyampaikan terima kasih atas undangan untuk menghadiri acara Praspa/Tupdik Cadet Royal Military College Duntroon.
Gubernur Akmil mengucapkan terima kasih kepada RMC yang telah mendidik dan melatih cadet RMC dari Indonesia dengan baik.
BACA JUGA:Penuh Keakraban, TNI Polri Olahraga Bareng Peringati HUT ke 77 Bhayangkara
Terlebih lagi Gubernur Akmil sangat mengapresiasi prestasi Cadet dari Indonesia atas nama Letda Czi Christopher Bosco, yang berhasil meraih gelar lulusan terbaik kategori Cadet Mancanegara.
Tidak hanya kepada Cadet, Gubernur Akmil juga sangat bangga kepada Mayor Inf Jeremiah Sesa Pandjaitan yang dinilai Outstanding oleh RMC selama menjabat sebagai Instruktur Tingkat II di RMC Australia.
Dan dianugerahi penghargaan medali Army commendation medal bronze award dari Angkatan Darat Australia. (*)