"Wwang Jaladhi" Nama Pasukan Angkatan Laut Kerajaan Majapahit Yang Sangat Ditakuti Pada Abad Pertengahan
Sabtu 10-06-2023,20:50 WIB
Reporter : Almi
Editor : Almi
PAGARALAMPOS.COM - Kerajaan Majapahit memiliki pasukan angakatan laut yang berbeda dengan pasukan angkatan darat.
Pasukan angkatan laut ini disebut Wwang Jaladhi, berbeda dengan pasukan elit Bhayangkara yang hanya khusu menjaga raja dan pangeran.
Pasukan Angkatan laut mendapat perlakuan istimewa dalam hal fasilitas.
Personel angkatan laut Majapahit berjumlah besar, sebagaimana dicatat Nagarakretagama pupuh 16 bait 5.
BACA JUGA:Wow, Selain Memiliki Kapal Perang Jung, Kerajaan Majapahit memiliki 30.000 tentara di Zamanya!
Untuk angkatan laut, armada Majapahit menggunakan jong secara besar-besaran sebagai kekuatan lautnya.
Tidak diketahui secara pasti berapa jumlah total jong yang dimiliki Majapahit, tetapi jumlah terbesar yang pernah digunakan dalam satu ekspedisi adalah berjumlah 400 buah.
Tepatnya saat Majapahit menyerang Pasai.
Setiap kapal berukuran panjang keseluruhan sekitar 28.99–88.56 meter, berat mati (deadweight) sekitar 100–2000 ton dan dapat membawa 50–1000 orang.
BACA JUGA:Majapahit Kerajaan Nusantara Penguasa Samudra, Pemilik Kapal Perang Jung!
Sebuah jong dari tahun 1420 hampir saja menyeberangi samudera Atlantik.
Jenis jong besar sembilan tingkat yang tercatat di Kidung Panji Wijayakrama-Rangga Lawe (sekitar 1334) disebut jong sasangawangunan, ia membawa 1000 prajurit dengan layar merah.
Jong yang umum digunakan oleh Majapahit rata-ratanya dapat membawa 600–700 orang, berbobot mati 1200–1400 ton, dengan panjang keseluruhan sekitar 76,18–79,81 m.
BACA JUGA:Menjadi Pertapaan Para Jawara! Berikut 7 Misteri Gunung Sunda
Satu kendaraan militer raksasa yang di miliki Kerajaan Majapahit bernama Kapal Jung, masyarakat Jawa pada zaman Kerajaan Majapahit menjadi panutan dalam penjelajahan wilayah lautan.
Menurut Denys Lombard dalam buku Nusajawa: Jaringan Asia (2004) menyebutkan bahwa pembuatan Kapal Jung asalnya dari wilayah Asia Tenggara.
Nama lainnya adalah Jong yang mana istilah ini berawal dari salah satu kata bahasa Jawa Kuno, artinya adalah sejenis perahu.
BACA JUGA:Dikenal Tempat Persinggahan Prabu Siliwangi, Inilah 7 Kisah Misteri Gunung Sunda
Pada Zaman Kerajaan di Nusantara, kerajaan Majapahit tidak hanya dikenal di Tanah Jawa tapi juga diseantero Dunia, hal ini dibuktikan dengan banyaknya catatan sejarah yang ditemukan di buku-buku sejarah dunia.
Majapahit dikenal memiliki raja-raja yang sangat hebat bertembur dan disegani oleh musuh-musuhnya termasuk kerajaan mongolia dan kerjaan china yang sezaman dengan Majapahit.
BACA JUGA:Terkenal Si Penguasa Lautan Nusantara, Inilah Sejarah Kapal Jung Milik Kerajaan Majapahit
KIta mungkin belum pernah mendengar tentang sejarah Kapal Jung, tak banyak yang mengetahui jika itu adalah kendaraan militer atau kapal perang dari Kerajaan Majapahit?
Ini Salah satu sejarah dunia maritim Indonesia, dan mempunyai daya tarik atau pesona tersendiri.
Bahkan jika kita di zaman sekarang ini sering mendengar istilah yang menyebutkan bahwa nenek moyang kita adalah seorang pelaut, memang narasi itu bukan hanya sebuah nyanyian semata, tetapi kenyataan yang tidak bisa terbantakan.
Banyak yang meyakini kehebatan para pendahulu kita dalam mengarungi Lautan lepas dengan Armada Perangnya.
Kategori :