Cocok Untuk Semua Bentuk Wajah, Nih 5 Gaya Rambut Yang Akan Membuatmu Semakin Anggun!

Jumat 02-06-2023,23:00 WIB
Reporter : Bodok
Editor : Bodok

Poni ini akan melembutkan fitur wajah, seperti pipi dan rahang. Namun, jangan lupa untuk menatanya supaya lebih rapi dan menawan. 

3. Bentuk Wajah Hati

Ciri khas pemilik bentuk wajah hati adalah dagu yang runcing serta rahang yang tegas. Model rambut perempuan sesuai bentuk wajah yang cocok untuk pemilik wajah hati adalah potongan rambut pendek.

Potongan rambut pendek akan mempertegas bentuk wajahmu. Jika kamu tidak ingin memotong pendek rambutmu, kamu dapat memotong dengan gaya rambut bob tetapi dengan rambut panjang.

French Bob

Memiliki dagu yang runcing dan rahang yang tegas, bentuk wajah yang satu ini akan cocok dengan potongan rambut pendek French bob.

Gaya ini dibuat dengan memotong tumpul rambut dengan panjang yang sama satu atau dua inci di atas bahu. 

Sementara itu, bagian tepinya dipangkas untuk membuat tampilan yang lebih lembut dan terakhir ditata bergelombang.

4. Bentuk Wajah Bulat

Banyak yang berkomentar bahwa memilih model rambut untuk wajah bulat sangat sulit dibandingkan bentuk wajah lainnya.

Eits, jangan khawatir jika kamu memiliki wajah bulat, Popbela punya beberapa alternatif yang bisa kamu sontek.

Model wajah bulat memang tidak bisa sembarangan dalam memilih gaya rambut, karena jika salah akan membuat wajahmu semakin terlihat chubby. 

Beberapa model rambut perempuan sesuai bentuk wajah yang cocok bagi kamu yang berwajah bulat di antaranya adalah potongan mix layer, potongan dengan menggunakan poni samping dan potongan shaggy dengan potongan rambut ini, wajah bulatmu akan terlihat lebih tirus.

Long Layers

Long layers menjadi model rambut yang cocok bagi kamu pemilik wajah bulat. Sebab, gaya ini akan menarik dagu menjadi tampak lebih panjang.

Untuk membuatnya, panjangkan rambut sampai ke bawah bahu, kemudian potong berlapis secara bertahap menjadi lebih panjang ke arah ujungnya.

Kategori :