BACA JUGA:Wisata Umbul Sidomukti, Tempat Healing Terbaik di Semarang
Gunakan Ban yang Sesuai
Saat ini, motor trail tampaknya juga tak jarang digunakan sebagai kendaraan pribadi untuk menunjang aktivitas sehari-hari.
Bagi Anda yang gemar mengendarai motor trail untuk ini, usahakan menggunakan ban yang lebih halus karena medan jalan yang dilewati tidak segarang medan offroad.
Bukan tanpa alasan, jika ban yang digunakan adalah ban yang khusus offorad maka dikhawatirkan akan membuat berkendara menjadi kurang nyaman. Karena, medan jalannya adalah aspal.
BACA JUGA:Jalin Kerja Sama dengan Atourin Pasarkan Paket Desa Wisata
Selalu Cek Pelumas secara Rutin
Dalam mengendarai motor trail, biasanya pengendara ering membuka dan menutup handle gas. Hal itu wajar saja menyesuaikan dengan kondisi medan jalan yang dilewati.
Namun, ternyata kondisi seperti ini justru bisa memicu mesin cepat panas yang berakibat pada oli mesin atau pelumasnya mengalami penguapan.
Oleh sebab itu, sangat direkomendasikan sekali untuk menggunakan oli yang memiliki kandungan keenceran tinggi agar nantinya oli tetap bisa melumasi setiap sisi daripada mesin motor trail. Sehingga, suhu bisa dijaga dengan baik.