Untuk ke danau ini sangat mudah karena danau berlokasi di dekat Goa Lawah. Danau ini masih sangat asli karena belum banyak dijamah oleh masyarakat dari luar.
Meluangkan waktu ke danau tidak akan rugi, bisa jadi orang pertama yang membuat viral suatu tempat akan menjadi sesuatu yang membanggakan.
BACA JUGA:Waspada! ini Dia 5 Macam Penyakit Jantung yang Kerap Terjadi pada Seseorang
4. Danau Tamblingan
Danau Tamblingan yang terletak di lereng bagian Utara Gunung Lesong. Lebih tepatnya di di desa Munduk.
Danau tersebut yang berada di bawah gunung membuat udara yang sejuk dan segar bisa dihirup oleh pengunjung yang datang.
Danau Tamblingan sendiri letaknya berdekatan Danau Buyan. Kedua danau hanya hutan belantara lebat yang berjarak kurang lebih 1 km.
Kedua danau tersebut terhubung oleh kanal yang kecil. Karena alasan itulah kedua danau dinamai dengan twin lake atau danau kembar.
Untuk mencari wisata lain di dekat Danau Tamblingan, wisatawan tidak perlu bingung.
BACA JUGA:Waduh! 5 Tanaman ini bisa Mengusir Ular Masuk Rumah, Nomor 4 dan 5 Bumbu Masak?
Di sana terdapat wisata air terjun Banyumala, air terjun Munduk, dan puncak Wanagiri yang menjadi spot favorit untuk berfoto.
Tempat wisata lain yang tidak jauh adalah lapangan Golf Bali Handara berlokasi di desa Pancasari.
5. Danau Batur
Berbicara soal danau cantik di Pulau Bali maka tidak akan lengkap rasanya jika tidak membahas Danau Batur. Danau ini sudah terkenal oleh masyarakat dunia.
Danau tersebut berlokasi di Kintamani. Tidak ada rugi jika Danau Batur masuk dalam daftar tempat wisata yang harus dikunjungi.
BACA JUGA:Ini 6 Rekomendasi Wisata Pekalongan, Salahsatunya Memiliki Keindahan yang Eksostis