3. Capuchin Caracombs
Siapa sangka mumi yang selama ini banyak difilmkan di layar lebar dan terletak jauh di dataran gersang Mesir, ternyata bisa disaksikan di suatu tempat wisata.
Salah satunya Capuchin Catacombs di Italia.
Tempat wisata horor ini menyajikan 8.000 mumi mengerikan siap menatap para pengunjung yang datang.
BACA JUGA:100 Bacaleg Gruduk Mapolres Pagaralam, Ada Apa?
Menariknya, kerumunan mayat ini tidak diletakan di peti, tetapi di pajang di dinding makam sebagai penghias.
Ruangan mumi ini dibagi dalam beberapa kategori seperti pria-wanita, perawan, anak-anak hingga kumpulan pemuka agama.
Biasanya, pengunjung yang datang merupakan keluarga ataupun kerabat dari mayat yang dijadikan mumi ini.
4. Inveraray Jail
BACA JUGA:5 Tempat Wisata di Lampung Paling Hits dan Instagrammable Banget
Inveraray jail di Skotlandia ini menawarkan tur aneh yaitu mengunjungi dan merasakan bagaimana hidup di penjara.
Tujuan tur ini diadakan untuk memberikan pengalaman baru bagi pengunjung supaya mengetahui dan merasakan kehidupan di penjara seperti makan, tidur, dan aktivitas lainnya di balik jeruji besi.
Inveraray jail menyediakan penjara bekas bangunan. Dulu keberadaannya paling menakutkan di Skotlandia, sebab Inveraray adalah penjara terkenal yang sangat ketat penjagaannya.
BACA JUGA:Menyedihkan! Ini Lokasi Wisata Viral di Medsos, Kini Rusak dan tak Lagi Indah
5. Bubblegum Alley
Ketika mengunjungi Bubblegum Alley di Amerika Serikat, kamu hanya akan melihat pemandangan tembok yang berisi tempelan sisa-sisa permen karet bekas kunyahan orang-orang.