Catat! Ternyata Begini Tips Ampuh Mencegah Bibir Kering

Minggu 23-06-2024,12:54 WIB
Reporter : Elis
Editor : Almi

PAGARALAMPOS.COM - Menggunakan lipstik bisa jadi salah satu cara untuk menyiasati bibir kering, tetapi sebenarnya hal itu hanya akan menyembunyikan masalah sesaat.

Jika Anda memiliki bibir kering yang sering pecah-pecah dan mengelupas, ada beberapa langkah yang bisa Anda coba:

1. Berhenti menjilat bibir.

Kebiasaan ini justru membuat bibir semakin kering karena air liur dapat menghilangkan kelembapan kulit bibir.

BACA JUGA:8 Manfaat Tersembunyi Jeruk Bali untuk Kesehatan Tubuh

BACA JUGA:Manfaat Luar Biasa Kulit Melinjo untuk Kesehatan yang Belum Banyak Diketahui

2. Gunakan humidifier.

Menjaga kelembapan udara di dalam ruangan dapat membantu menjaga kelembapan kulit bibir, terutama jika Anda memiliki kebiasaan mengorok saat tidur.

3. Hindari zat pemicu iritasi dan alergi.

Perhatikan kandungan dalam kosmetik bibir dan hindari bahan-bahan seperti paraben, parfum, camphor, dan mentol yang bisa menyebabkan iritasi atau alergi.

4. Gunakan pelembap bibir.

Pelembap bibir (lip balm) dapat membantu menjaga kelembapan bibir. Gunakan sebelum menggunakan lipstik, sebelum tidur, atau saat bibir terasa kering.

BACA JUGA:Temukan Keajaiban Belerang untuk Kesehatan Kulit dan Manfaat Lainnya!

BACA JUGA:Minyak Kemiri: Solusi Alami untuk Kecantikan dan Kesehatan Rambut

Pilih produk yang tidak mengandung bahan iritasi.

Kategori :