KERINCI,PAGARALAMPOS.COM - Sekilas melihat foto-foto ini orang langsung membayangkan sedang menikmati musim semi di Jepang atau Korea.
Ternyata, objek wisata ini ada di Kerinci. Inilah objek wisata Kerinci yang sedang viral dan trending.
Bagian-bagian dari objek wisata viral ini memang mirip dengan suasana dan budaya Jepang dan Korea.
Padahal, objek wisata ini terletak di Desa Sungairumpun, Kecamatan Gunung Tujuh, Kabupaten Kerinci, Jambi.
Nuansa tradisional Jepang dan tradisional Korea itu dibuat di kawasan hutan-hutan rawanya.
Dimana, di pohon-pohonnya ramai hiasan kembang bunga Sakura khas Jepang yang juga biasa ditemui di negara Korea.
Untuk mendukung nuansa tradisional Jepang dan tradisional Korea itu, ada pula persewaan baju-baju tradisional Jepang (ada kimono dan yukata) serta baju tradisional Korea yang lazim disebut hanbok.
Baju-baju untuk pria, wanita dan anak-anak ini disewakan hanya Rp 10 ribu atau Rp 15 ribu bila ditambah payung khas kedua negeri bersalju tersebut.
BACA JUGA:Siapin Budgetmu Buat Liburan! Ini Dia Rekomendasi Tempat Wisata yang Wajib Kamu Kunjungi di Mataram
Bila sekalian mau berfoto, maka cukup merogoh kocek Rp 10 ribu per tiga foto.
Nuansa Jepang dan Korea ini tampak paling banyak diminati kaum remaja, ibu-ibu dan pasangan keluarga yang berlibur ke kawasan yang desebut-sebut sebagai Bromo-nya Jambi itu.
Tak heran bila gerai persewaan baju Korea dan Jepang serta fotografer sangat ramai menawarkan jasa.
Sekitar enam gerai yang dijaga ibu-ibu dan remaja memasang deretan baju-baju khas Jepang dan Korea.
BACA JUGA:Wajib Banget Kamu Kunjungi! Ini Dia 6 Tempat Wisata Religi Terbaik di Pulau Jawa untuk Umat Islam