Berhubungan dengan IMEI, tips membeli iPhone bekas satu ini menyarankan kamu untuk memeriksa setiap konektivitas yang ada di iPhone bekas sebelum kamu beli. Konektivitas adalah setiap jaringan nirkabel yang terdapat pada HP.
Kamu bisa mulai dengan mengetes jaringannya dengan memakai berbagai operator serta jaringan internetnya. Selain itu, jangan lupa untuk mengetes konektivitas wifi dan bluetooth-nya.
3. Hindari Membeli iPhone Generasi Lama
iPhone datang dengan pembaruan generasi di tiap tahunnya. Pastikan saat kamu membeli iPhone bekas, pilihlah iPhone di generasi yang rilis dua atau tiga tahun yang lalu. Karena akan percuma jika kamu membeli iPhone bekas generasi lama yang spesifikasinya sudah tidak relate dengan zaman sekarang.
BACA JUGA:Benarkah Nyeri Haid Dapat Mempengaruhi Kesuburan Hingga Susah Hamil? Yuk Simak Penjelasannya
iPhone generasi lama cenderung akan kadaluarsa, biasanya satu generasi idealnya dipakai selama lima tahun.
Setelah itu, iPhone tersebut tidak akan bisa dipakai karena sudah tidak bisa mendukung iOS atau aplikasi versi terbaru lagi. Lagipula, iPhone bekas dari generasi lama kebanyakan mempunyai kondisi yang lebih buruk daripada iPhone bekas generasi terbaru.
4. Pastikan Apple ID telah Kosong
Untuk memakai iPhone, pengguna membutuhkan Apple ID yang terdaftar untuk log in ke iPhone tersebut. Jika kamu pengguna baru iPhone, kamu akan mendaftarkan diri dan membuat akun Apple ID baru untuk iPhone-mu sendiri.
Sebelum deal membeli iPhone bekas, kamu bisa cek ke Pengaturan dulu. Di paling atas, akan ada informasi Apple ID yang masih ter-log in. Pastikan informasi Apple ID tersebut kosong agar kamu bisa memasukan Apple ID kamu di iPhone tersebut.
BACA JUGA:Ini Dia 7 Motor Sport Terbaru di Indonesia Yang Wajib Kamu Ketahui
Ini adalah salah satu eksklusifitas yang dibuat Apple untuk pada penggunanya.
Tips membeli iPhone bekas satu ini sangat penting karena Apple ID diibaratkan layaknya KTP untuk iPhone kamu. Jika kamu memakai iPhone yang masih ada Apple ID orang lain, maka kamu tidak akan bisa bebas memakai HP-mu sendiri.
5. Cek Fungsi dan Kesehatan Baterai iPhone
Perlu diperhatikan sebelum membeli iPhone bekas adalah mengecek kesehatan daya baterainya. Jangan sampai kamu membeli HP dengan baterai yang sudah bocor dan mengeluarkan modal tambahan untuk menggantinya.
Kamu bisa tes dulu dengan mengecas HP terlebih dahulu selama beberapa saat, lalu bisa dioperasikan dan lihat apakah penurunan baterainya cepat atau normal. JIka penurunan daya baterai terjadi dengan cepat, ada kemungkinan baterainya bocor.