Cara mengatasi mobil bau tak sedap berikutnya adalah dengan mengganti filter AC.
Sebab, filter AC mobil yang sudah kotor dan tak segera dibersihkan tidak akan mampu menyaring udara dari luar yang diembuskan ke dalam kabin sehingga membuat mobil menjadi beraroma tak sedap.
BACA JUGA:5 Rekomendasi Mobil Keluarga Terbaik 2023, Pilih Sesuai Budget Anda!
4. Jemur mobil
Bau tak sedap juga bisa disebabkan oleh kondisi kabin mobil yang lembap. Untuk mengatasinya, Anda bisa menjemur mobil di bawah sinar matahari langsung.
Lepaskan karpet mobil dan buka semua jendela mobil untuk memaksimalkan penjemuran. Tak perlu lama-lama, cukup 1 jam saja untuk menghindari cat mobil menjadi kusam karena dijemur terlalu lama.
5. Letakkan penyerap bau
Ada banyak produk penyerap bau dan jamur yang dijual di pasaran. Gunakan produk anti-bau ini untuk menghilangkan bau tak sedap pada mobil.
Produk berbahan dasar bahan kimia ini dapat menyerap udara atau bau tak sedap di sekitarnya, sekaligus menjaga kelembapan udara.
BACA JUGA:6 Bisnis Kuliner Unik, Terbukti Menguntungkan!
6. Kopi
Kopi memiliki aroma yang kuat dan menyegarkan. Selain itu, kandungan kafein yang terdapat di kopi bisa menyerap asam sulfur yang menjadi penyebab bau tidak sedap pada mobil.
Jika ingin aroma kopi lebih keluar, maka Anda bisa memilih kopi yang sudah menjadi bubuk. Sementara jika Anda ingin aroma yang ringan tapi awet, maka pilihlah biji kopi yang masih utuh. Tempatkan kopi di dalam wadah agar tidak mengotori lantai maupun kabin mobil.
7. Manfaatkan bahan dapur
Bahan-bahan dapur alami seperti daun pandan, serai, hingga kayu manis ternyata punya manfaat untuk menghilangkan bau tak sedap.
Aroma wangi dari daun pandan dan kayu manis bisa mengusir bau tak sedap di dalam mobil. Anda bisa meletakkan beberapa helai daun pandan di daerah yang memiliki aroma tak sedap.