4 Tips Mengenalkan Puasa Pertama Pada Anak

Kamis 23-03-2023,11:56 WIB
Reporter : Elis
Editor : Elis

Memperhatikan Asupan Nutrisi Si Kecil saat Berpuasa

Ketika anak berpuasa, Anda juga perlu memperhatikan asupan nutrisi saat ia makan sahur maupun berbuka puasa. Hal ini dilakukan agar anak mampu menjalani puasa dengan tubuh yang sehat, serta terhindar dari dehidrasi dan kelehanan.

BACA JUGA:Hitchcock (2012), Menguak Sisi Lain dari Alfred Hitchcock

Berikut adalah beberapa tips yang bisa Anda lakukan dalam menyediakan makanan untuk anak yang berpuasa:

- Sajikan makanan yang mengandung serat dan karbohidrat, seperti gandum, beras merah, sayuran, dan buah-buahan, agar anak merasa kenyang lebih lama.

- Sajikan makanan berprotein tinggi saat sahur, seperti daging tanpa lemak atau ikan, sebagai salah satu sumber energi penting bagi tubuhnya.

- Pastikan anak minum air putih atau air mineral yang cukup untuk mencegah dehidrasi.

- Pastikan anak tidak mengonsumsi minuman bersoda dan tidak makan secara berlebihan saat sahur.

BACA JUGA:5 Rekomendasi Tips sehat Selama Bulan Ramadhan

- Hindari memberikan makanan dengan kadar gula tinggi, terlalu asin, pedas, dan goreng-gorengan ketika sahur agar tidak menimbulkan masalah pencernaan.

Jika anak Anda ingin belajar berpuasa dan memiliki tubuh yang sehat, Anda bisa mengajarkannya tips puasa pertama bagi Si Kecil. Namun, jika anak terlihat sudah tidak kuat berpuasa, Anda bisa menginzinkannya untuk berbuka puasa.

Akan tetapi, jika anak memiliki kondisi penyakit tertentu, Anda disarankan untuk mengonsultasikan kondisinya ke dokter terlebih dahulu sebelum mengajari anak berpuasa. Dengan demikian, dokter dapat memberikan solusi terbaik yang sesuai dengan kondisi anak.(*)

Kategori :