Penutupan Seleksi Tilawatil Quran dan Hadits

Jumat 10-03-2023,08:00 WIB
Reporter : Edo
Editor : Rerry

PAGARALAM POS, Pagaralam - Melalui STQH  tingkat kota Pagaralam tahun 2023 kita tingkatkan pemahaman dan pengalaman nilai nilai Al Qur"an untuk mewujudkan generasi Qur"Ani yang unggul menujuh Pagaralam hebat dan maju.

Acara kafilah seleksi Tilawatil Qur'an dan hadist tingkat kota Pagaralam tahun 2023 di masjid Taqwa Kelurahan Beringin Jaya Kecamatan Pagaralam Utara

Acara ditutup Sekda kota Pagaralam Drs Samsul Bahri MSi mengatakan dalam Pelaksanaan STQH tingkat kota Pagaralam telah banyak memberikan banyak manfaat dalam memberikan wadah bagi pembinaan prestasi generasi muda yang Qur'an dan STQH i pun juga menjadi upaya kita dalam menghadirkan gener6 muda yang berkarakter dan berakhlatul  karmab, sehingga saya menyambut baik dengan terlaksana STQH ini,

Melalui STQH menaruh harapan yang tinggi kepada generasi muda, kepada seluruh peserta untuk juga dapat meningkatkan kesadaran dan semangat mempelajari kandungan al qur’an, marilah kita jadikan momentum STQH tingkat kota pagaralam ini menjadi semangat kebangkitan generasi qur”ani di kota pagaralam dalam rangka mewujudkan masyarakat pagaralam yang cinta al qur”an dan baldatul toyyibatun warrobbun ghofur,

BACA JUGA:BKSAP Konsisten Suarakan Akses Setara Bagi Perempuan di Kancah Politik

Bagi Qori Qoriah dan hafidz hafidzah yang telah berhasil menunjukkan prestasinya pada STQH tingkat kota pagaralam tahun 2023, janganlah larut dalam kegembiraan sehingga lupa melanjutkan peningkatan diri untuk prestasi yang lebih baik lagi, terus tingkatkan kepercayaan diri dan mari terus mengupgrade kemampuan untuk agenda STQH yang lebih tinggi

Dalam acara dihadiri Waka Polres Kota Pagaralam Kompol Herwansyah, Perwirapenghubung, kepala dinas, kasat pol PP, kepala badan, camat dan lurah, toko agama dan toko masyarakat.*

Kategori :