Indonesia Persiapkan Jadi Tuan Rumah World Cup Rifle/Pistol 2023

Rabu 25-01-2023,11:56 WIB
Reporter : kemenparekraf.go.id
Editor : dwi

PAGARALAMPOS.COM - Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Zainudin Amali, menerima audiensi Ketua Umum Pengurus Besar Persatuan Menembak dan Berburu Seluruh Indonesia (PB Perbakin) Letnan Jenderal TNI Joni Supriyanto di ruang kerjanya Kantor Kemenpora, Senayan, Jakarta.

Kedatangan Joni, bersama Sekjen PB Perbakin Henry Oka, Ketua Harian PB Perbakin Siswanto serta Kolonel Nova Ismailianto ini untuk melaporkan beberapa hal kepada Menpora Amali, diantaranya persiapan Indonesia menjadi tuan rumah World Cup Rifle/Pistol pada 2023 di Jakarta.

“Kami melaporkan tentang persiapan World Cup Rifle/Pistol 2023. Kita mendapat kehormatan pak menjadi tuan rumah ini,” kata Joni melaporkan kepada Menpora Amali.

Mengenai hal tersebut, Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf/Baparekraf) mendukung event olahraga International Shooting Sport Federation (ISSF) World Cup Rifle/Pistol 2023 digelar di Jakarta.

BACA JUGA:Kembangkan Sektor Parekraf, Kemenparekraf Gandeng Traveloka

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Badan Pariwisata dan Ekonomi  Pariwisata (Menparekraf/Kabaparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno saat The Weekly Brief With Sandi Uno, di Gedung Sapta Pesona, Jakarta, Selasa (24/1/2022) mendukung terlaksananya event olahraga yang dikomandoi Pengurus Besar Persatuan Menembak Seluruh Indonesia (PB Perbakin) untuk digelar di Tanah Air.

“Apresiasi saya sampaikan kepada Bapak Letjen TNI (Purn) Joni Supriyanto, Ketua Umum dan seluruh tim PB Perbakin, sehingga Indonesia bisa menjadi tuan rumah pada event ISSF World Cup Rifle/Pistol 2023 yang akan diselenggarakan di Jakarta,” ujar Menparekraf Sandiaga.

ISSF World Cup Rifle/Pistol 2023 akan diselenggarakan di Lapangan Tembak Senayan, Jakarta pada 27 Januari-8 Februari 2023. Kegiatan ini akan diikuti oleh 300 peserta dari 35 negara dari Eropa, Asia Timur, Indonesia, dan negara-negara anggota ASEAN.

Penyelenggaran ISSF World Cup Rifle/Pistol 2023 ini, kata Menparekraf Sandiaga, sejalan dengan program pemerintah dalam membangkitkan perekonomian daerah melalui penyelenggaraan event wisata olahraga.

BACA JUGA:Mengenal Kelahiran En Caul, Bayi Lahir Masih Terbungkus dalam kantung Ketuban

“Suksesnya event ini akan menjadi berita baik yang dapat menarik wisatawan untuk berkunjung ke Indonesia, meramaikan, dan menikmati segala potensi wisatanya. Kami berharap event seperti ini dapat menebar harapan dan semangat yang dapat dijadikan momentum kebangkitan pariwisata dan ekonomi kreatif di Indonesia,” ujarnya.

Pada kesempatan yang sama, Ketua Umum PB Perbakin Letnan Jenderal TNI Joni Supriyanto menjelaskan ISSF World Cup Rifle/Pistol 2023 ini lebih besar dan lebih bergengsi karena levelnya lebih tinggi dibandingkan turnamen Grand Prix. Piala Dunia berada dua tingkat di bawah Olimpiade dan Kejuaraan Dunia.

Joni menambahkan Indonesia juga bakal menjadi tuan rumah kejuaraan internasional menembak lainnya pada tahun ini, yakni Kejuaraan Asian Rifle/Pistol Cup yang digelar pada 1-10 Maret 2023.

Tak hanya itu, Indonesia juga mendapat kesempatan untuk menggelar turnamen Asia Rifle and Pistol Championship pada Februari 2024, yang merupakan salah satu kejuaraan kualifikasi Olimpiade Paris 2024.

BACA JUGA:115 Kilogram Sabu Berhasil Diamankan BNN Provinsi Sumsel, Barang Bukti Kiriman Dari Pekan Baru

Kategori :