PAGARALAMPOS.COM - Keuangan keluarga Anda akan berubah secara signifikan setelah bertambahnya anggota keluarga baru. Pemasukan tetap (atau bisa berkurang jika sang istri berhenti bekerja) dan pengeluaran bertambah.
Itulah mengapa Anda harus menyesuaikan perencanaan keuangan keluarga Anda dengan kondisi keluarga yang baru.
Tidak sulit kok mengatur keuangan setelah bayi lahir, tapi butuh pembiasaan dan komitmen dari diri Anda dan pasangan.
Memiliki anak adalah sebuah karunia. Namun, setelah buah hati lahir, Bunda dan Ayah juga harus pintar mengatur keuangan karena pengeluaran sudah pasti bertambah. Tenang saja, hal ini tidak sulit, kok. Bagaimana caranya? Yuk, simak tips di bawah ini!
BACA JUGA:Rekomendasi Barang-Barang yang Wajib Ada Saat Traveling Weekend
Setiap orang tua tentu ingin memberikan yang terbaik untuk anak-anaknya. Namun, tidak sedikit orang tua yang membesarkan buah hatinya tanpa perencanaan yang baik, sehingga kesulitan mengatur keuangan keluarga.
Alhasil, mereka mungkin akan menjadi kewalahan saat memiliki anak.
Walau tidak semua hal memerlukan uang, tapi kenyataannya banyak urusan yang memang memakan biaya, apalagi setelah memiliki anak. Masalah uang adalah hal yang sensitif. Jika tidak diatur dengan baik, bukannya tidak mungkin keharmonisan rumah tangga jadi terganggu, lho.
Oleh karena itu, Bunda dan Ayah harus bekerja sama agar keuangan keluarga bisa terkontrol dengan baik. Pengaturan keuangan yang baik juga penting untuk mencegah terjadinya stres karena masalah keuangan.
BACA JUGA:Tips Menjaga Make-up Tetap Awet untuk Kulit Wajah Berminyak
Agar tidak cemas dan stres, Bunda dan Ayah bisa mengikuti beberapa tips berikut untuk mengatur keuangan keluarga setelah punya anak:
1. Buat skala prioritas
Setelah memiliki anak, sangat penting bagi Ayah dan Bunda untuk membuat skala prioritas.
Susunlah daftar sesuai dengan kebutuhan dan keperluan rumah tangga, mulai dari anggaran belanja kebutuhan pokok, biaya listrik, air, serta internet, ongkos transportasi, cicilan rumah atau mobil, gaji pengasuh atau ART, serta kebutuhan anak, seperti biaya sekolah dan imunisasi.
BACA JUGA:Tips Cantik Natural Tanpa Polesan Make-up