Elektabilitas Unggul, PDIP Pagaralam Bersyukur

Rabu 09-11-2022,19:07 WIB
Reporter : Madhon
Editor : Rerry

PAGARALAM POS, Pagaralam – Hasil survei Lingkaran Survei Indonesia Denny JA menunjukkan elektabilitas PDIP masih unggul, dibandingkan dengan sejumlah Partai Politik (Parpol) lainnya di Indonesia.

Hasil ini tentu saja, disambut baik jajaran pengurus DPC Partai PDI Perjuangan Kota Pagaralam. “Kita tentunya sangat bersyukur sekali, tren positif ini kan tentunya berdasarkan hasil dari penilaian masyarakat, tidak bisa internal partai, untuk menyatakan trennya alami peningkatan, tapi masyrakatlah yang menilainya,” jelas Ketua DPC Partai PDI Perjuangan Kota Pagaralam, Yumisa SE melalui Sekretaris Kusmanto.

Kusmanto menyebut, sebagai kader partai pihaknya tidak lepas dari koordinasi, serta perintah dari PDI Perjuangan pusat, sebab untuk PDIP selalu satu komando, jadi apapun itu yang diinstruksikan dari pusat sampai jajaran terbawah. Itu semua tetap akan dilaksanakan secara berjenjang. “Apapun hasil dari survei, hasil dari tanggapan masyarakat, tidak terlepas dari kerja keras kader-kader partai itu sendiri, mulai dari pusat sampai ke daerah,” katanya.

BACA JUGA:Serukan Pemkot, Petakan Jalur Langganan Banjir

Dalam mencapai suksesi Pemilu 2024 ini, sebut Kusmanto, pihaknya telah mengambil langkah-langkah persiapan, dengan membuka penjaringan Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) dari Partai PDI Perjuangan.

BACA JUGA:Buka Pendaftaran Bacaleg

“Penjaringan Bacaleg ini terbuka untuk umum maupun internal partai. Dan sudah ada baik itu dari eksternal dan internal partai, sudah banyak yang mendaftar ke kita. Sejauh ini, kita tetap mengikuti aturan yang berlaku di Partai PDI Perjuangan, kita tetap rekrtut dan nantinya juga akan tersaring dengan sendirinya,” tandasnya. (Cg09)   

 

  

 

Kategori :