PAGARALAM POS, Pagaralam – Setelah mencermati dan memperhatikan pidato Walikota Pagaralam, tentang Rencana Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (RAPBD) Kota Pagaralam tahun 2023, yang telah disampaikan pada pembukaan Rapat Paripurna XII Sidang ke-I DPRD Kota Pagaralam.
Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kota Pagaralam mengapresiasi RAPBD Kota Pagaralam tahun 2023, yang diproyeksikan sebesar Rp817.430.804.635, yang mengalami peningkatan sebesar Rp92.365.969.607 dibandingkan tahun anggaran 2022. “Pendapatan Asli Daerah (PAD) sebesar Rp64.634.180.405, pendapatan transfer sebesar Rp748.343.092.528, lain-lain pendapatan daerah yang sah sebesar Rp4.453.531.702. Fraksi PDI Perjuangan mengucapkan terimakasih, atas kerja keras serta memberi penghargaan kepada Walikota dan Wakil Walikota Pagaralam, beserta jajaran atas capaian yang telah dilakukan pada tahun anggaran 2022 lalu, dengan melakukan pelbagai terobosan dan inovasi,” ujar Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kota Pagaralam, Yumisa SE melalui Sekretaris Tanharudin SE. Lebih lanjut dikatakan Tanharudin, apresiasi juga disampaikan kepada pemerintah, atas dilakukannya renovasi Alun-alun Merdeka, semoga dengan pelbagai inovasi yang dilakukan itu, bisa lebih mempercantik kawasan tersebut dan utamanya, dapat memberikan dampak sosial dan ekonomi, yang lebih baik bagi masyarakat, yang muaranya memberikan kesejahteraan bagi masyarakat Kota Pagaralam. BACA JUGA:Optimalisasi Pengurangan Kebocoran Pajak “Kita juga mengimbau kepada Pemkot Pagaralam melalui Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait, agar ada penambahan/penguatan sinyal telekomunikasi di daerah Rimba Candi dan sekitarnya, mengingat daerah tersebut sinyal komunikasi sangat lemah. Hal ini sangat diperlukan, selain untuk akses kelancaran komunikasi masyarakat, juga sangat berpengaruh pada wisatawan yang berkunjung, karena sebagaimana diketahui fasilitas pendukung, seperti kelancaran akses sinyal kkomunikasi sangat diperlukan, untuk mendukung Kota Pagaralam sebagai daerah wisata potensial di Sumatera Selatan,” tandasnya. BACA JUGA:Terus Berikan Edukasi Disiplin Lalu Lintas Terkait, pandangan umum diberikan Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kota Pagaralam ini, Walikota Pagaralam Alpian Maskoni SH mengucapkan terimakasih, atas apresiasi yang telah diberikan, terhadap RAPBD Kota Pagaralam tahun anggaran 2023 yang mengalami peningkatan dibandingkan tahun anggaran 2022. BACA JUGA:Ada Sertifikat SHM di Hutan Lindung? “Terimakasih atas apresiasi dan penghargaan, yang disampaikan Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kota Pagaralam, atas terobosan dan inovasi yang dilakukan Pemkot Pagaralam, kami juga informasikan bahwa sinyal telepon genggam di daerah Rimba Candi sangat minim, karena di Rimba Candi termasuk dalam kawasan blankspot , Pemkot Pagaralam pun sudah berkoordinasi dengan pihak Telkomsel dan sudah melakukan peninjauan ke lokasi, tetapi terkendala booster tower , yang terletak di Simpang Pengaringan terlalu rendah posisinya dan saat masih dalam tahap perencanaan pemasangan tower,” pungkasnya. (Cg09)RAPBD 2023, Diproyeksi Capai 817 Miliar
Rabu 09-11-2022,18:28 WIB
Reporter : Madhon
Editor : Rerry
Kategori :
Terkait
Senin 05-08-2024,21:00 WIB
Rapat Paripurna VI DPRD Kota Pagaralam Jawab Kebutuhan Maysarajat, Dukung Prioritas Pembangunan Daerah
Sabtu 20-07-2024,17:48 WIB
Pj Walikota Pagaralam Hadiri Paripurna IV DPRD, Evaluasi dan Rencana Anggaran 2025
Minggu 26-05-2024,18:06 WIB
Strategi Sukses, PKB Pagaralam Raih Tiga Kursi dan Capai Target Fraksi Penuh
Rabu 28-02-2024,00:04 WIB
Siap Jalankan Amanah Rakyat, Ahmad Akbar SH Resmi Memenangkan Kursi DPRD Kota Pagaralam
Kamis 23-02-2023,05:40 WIB
Ketua DPRD Pagaralam Hadiri Rakor Pembentukan Regulasi Daerah
Terpopuler
Jumat 29-11-2024,05:57 WIB
Rekam Video 4K dengan Stabilitas Maksimal! 7 HP Terbaik 2024 untuk Pengalaman Merekam yang Sempurna
Jumat 29-11-2024,06:57 WIB
Air Tajin: Solusi Sehat untuk Tubuh, Begini Penjelasannya!
Jumat 29-11-2024,01:57 WIB
Pilihan Jaket Puffer Lokal yang Tawarkan Keunggulan Hangat dan Gaya
Jumat 29-11-2024,03:54 WIB
Manfaat Menakjubkan dari Makanan Tradisional Jepang untuk Kesehatan Tubuh Anda
Jumat 29-11-2024,04:57 WIB
Rekomendasi RAM Terbaik 2024 untuk Laptop Gaming: Maksimalkan Performa Anda!
Terkini
Jumat 29-11-2024,12:33 WIB
Kerang Simping? Inilah Manfaat, Khasiat dan Kandungan Nutrisinya!
Jumat 29-11-2024,12:03 WIB
Menyelamim Berbagai Manfaat Kafein Untuk Kesehatan Tubuh!
Jumat 29-11-2024,11:55 WIB
Suzuki e Vitara: Kenali Kelebihan dan Spesifikasinya Dibandingkan Mobil Listrik Lain!
Jumat 29-11-2024,11:34 WIB
Manfaat Mengonsumsi Tahu Kuning, Olahan Kedelai yang Kaya Nutrisi serta Vitamin!
Jumat 29-11-2024,11:03 WIB