"Tragedi kanjuruhan kemarin bukan hanya karena satu insiden tapi merupakan akumulasi dari semua kebobrokan sistem sepakbola Indonesia" Imbuh seorang netizen.
Tagar #IwanBuleOut yang menggema di Twitter hingga pukul 08.05 WIB sudah mencapai 3.236 cuitan.
Tak hanya sebuah tagar #IwanBuleOut yang menggema, sebuah petisi yang menyuarakan Ketua PSSI dan Direktur PT LIB mundur pun juga menggema.
BACA JUGA:Jelang Indonesia Vs Curacao, PSSI: Stadion Pakansari Siap Digunakan
Sudah mencapai 4.931 masyarakat yang menandatangani desakan tersebut terhadap Ketua Umum PSSI
Pada saat itu Arema FC menghadapi Persebaya berlangsung di Stadion Kanjuruhan, Malang, Sabtu 1 Oktober 2022, Malam hari
Usai laga suporter Arema memasuki lapangan karena tidak puas dengan hasil tim kebanggaannya, kemudian dihadang oleh polisi dengan menembakkan gas air mata.
Gas air mata itu ditembakkan tidak hanya kepada suporter yang memasuki lapangan, tetapi juga ke arah tribun penonton yang kemudian memicu kepanikan suporter.