Potensi Kopi Pagar Alam Jadi Optimisme Menparekraf Sandiaga Uno Untuk Bangkitkan Ekonomi Pasca Pandemi

Rabu 14-09-2022,12:03 WIB
Reporter : Devi
Editor : Jukik

”Ekosistem kopi ini sudah dilakukan di Magelang dan berhasil menjadi produk unggulan yang pemasarannya sampai ke Mancanegara," terang Sandi.

Workshop tersebut diikuti sebanyak 100 pelaku usaha ekraf yang berasal dari subsektor kriya dan kuliner.

Untuk dapat mengikuti workshop, mereka wajib mendaftarkan diri melalui website www.katakreatifindonesia.com dan melampirkan bukti surat keterangan sudah menjalankan usaha selama minimal enam bulan dari pemerintah setempat.

BACA JUGA:Bangkitkan Ekonomi di Tengah Pandemi

Pendaftaran melalui website ini merupakan bagian dari strategi inovasi penggunaan teknologi big data untuk menggarap dan membangkitkan sektor pariwisata dan ekonomi kreatif.

Workshop itu merupakan salah satu upaya pemerintah untuk mendorong terjadinya akselerasi pengembangan ekonomi kreatif di Kota Pagar Alam.(Dep12/min3)

Kategori :