PAGARALAM,PAGARALAMPOS.CO – “Campaign moderasi beragama secara simultan tentu jadi hal penting, mengingat masih banyak pemahaman yang keliru tentang moderasi beragama itu sendiri,” demikian dikatakan Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kanwil Kemenag Prov Sumsel Emilia Syafitri Irwan, saat memberikan pembinaan kepada anggota DWP Kankemenag Kota Pagaralam, belum lama ini.
Emilia menyebutkan, jika sosialisasi moderasi beragama, harus terus dilakukan secara simultan, sebagai upaya memberikan pemahaman yang baik, terkait moderasi bergama itu sendiri.
“DWP baik sebagai istri, ibu ataupun wanita pekerja, dapat memberikan pemahaman yang baik, kepada anggota keluarga, masyarakat atau di lingkungan tempatnya bekerja, apalagi tahun ini dicanangkan sebagai tahun toleransi 2022,” ujarnya.
BACA JUGA:Presiden: Gunakan APBD untuk Selesaikan Persoalan Akibat Penyesuaian Harga BBM
Diakui Emilia, bahwa moderasi beragama bukan hanya sekedar program semata, karena moderasi beragama penting di tengah keberagaman masyarakat. “Kita pun tak pernah bosan, kendati hal ini sering disampaikan. Namun, tetap harus kita sampaikan secara simultan,” beber Emilia. (Cg09)