Tingkatkan Kesejahteraan Masyarakat Secara Bertahap

Kamis 08-09-2022,19:51 WIB
Reporter : Madhon
Editor : Rerry

PAGARALAM POS, Pagaralam – Walikota Pagaralam, Alpian Maskoni, SH, mengikuti Rapat Paripurna VII sidang ke-V DPRD Kota Pagaralam, pada agenda Laporan Badan Anggaran (Banggar) Terhadap KUPA/PPAP Tahun Anggaran 2022, bertempat di Ruang Sidang Utama DPRD Kota PagarAlam, Rabu (7/9).


Rapat Paripurna VII sidang ke-V dipimpin Wakil Ketua I Dessy Siska, didampingi Wakil Ketua II Efsi dan dihadiri 18 Anggota DPRD Kota Pagaralam. Pada sidang kali ini ada beberapa agenda seperti Laporan Badan Anggaran (Banggar), terhadap pembahasan Kebijakan Umum Perubahan APBD (KUPA) dan Prioritas Platform Anggaran Perubahan (PPAP) Kota Pagaralam tahun anggaran 2022, penandatanganan keputusan bersama antara DPRD dan Pemkot Pagaralam serta penutupan Rapat Paripurna VII oleh pimpinan sidang paripurna.


Pada sambutannya, Kak Pian mengucapkan terimakasih dan penghargaan yang sebesar-besarnya, atas segala kerja keras DPRD Pagaralam, dalam rangka mencermati, meneliti, mengkaji dan membahas sampai dengan pengambilan keputusan, terhadap penyampaian nota KUPA/ PPAP Tahun Anggaran 2022.

BACA JUGA:Musisi Anji Hibur Masyarakat Pagaralam


“Perlu disampaikan bahwa dalam menyusun kebijakan umum anggaran APBD Pemkot Pagaralam, selalu mengedepankan skala prioritas dalam setiap rencana dan penganggaran pembangunan diaktualisasikan dalam kebijakan dan program tahunan, dengan memanfaatkan seluruh sumber daya pembangunan di Daerah dan tetap memperhatikan konsistensi perencanaan jangka menengah dan jangka panjang,” terangnya.

BACA JUGA:Tarif Angkot Naik, Orang Tua Antar Anak Sampai ke Sekolah


Kak Pian menambahkan, pembangunan di Kota Pagaralam diarahkan pada peningkatan kesejahteraan masyarakat secara bertahap, menyeluruh dan berkelanjutan. Oleh karena itu, dengan segala kerendahan hati, Pemerintah Kota Pagaralam selalu membuka diri, dari segala kritik dan masukan dari semua pihak terutama oleh DPRD kota Pagaralam. (Cg09/CE2)

 

Kategori :