CANDI JAYA,PAGARALAMPOS – Kelompok Wanita Tani (KWT) Beguyur yang ada di Kelurahan Candi Jaya Kecamatan Dempo Tengah tengah memanen sayuran hasil dari tananam yang memanfaatkan lahan pekarangan rumah.
Kreatifitas ibu rumah tanggan tersebut sebagai salahsatu upaya dalam pemenuhan gizi dan vitamin untuk kebutuhan pangan keluarga.
Kepada Pagaralam Pos, Niyawan Yuli mengatakan Ketua KWT Beguyur ini menuturkan, bersama anggota kelompok tengah memanen hasil tanam kita.
“Budidaya di perkarangan rumah yang dilakukan anggota KWT telah menghasilkan beragam sayuran yang kali ini kita panen diantaranya Sawi, Bawang dan Daun Bawang,”ujar wanita sekaligus yang merupakan Ketua IKM Rumah Produksi Kopi.
Setelah panen kali ini, lahan akan digarap lagi dan ditanami kembali sayuran. Rencananya sesuai dengan kesepakatan anggota kelompok ditanami Buncis.
Pemanfaat lahan pekarangan rumah warga yang tergabung dalam kelompok wanita tani ini memang sudah berjalan cukup baik. Ibu-ibu juga tampak semangat untuk bergabung dan gotong royong pada saat penanaman sayur maupun pada saat panen.
BACA JUGA:Genangan Air Kembali Terlihat
Hasil dari panen sayuran ini selain dapat digunakan untuk pribadi bisa juga dijual dan hasilnya bisa dimanfaatkan untuk pembelian bibit dan pupuk kembali.
BACA JUGA:Alpian: BBM Pengaruhi Harga Jual Komoditas
“Harapan kedepan apa yang kami lakukan bisa menjadi contoh positif bagi warga maupun KWT lainnya jika memanfaatkan lahan pekarangan rumah bisa menghasilkan sesuatu yang produktif dan bernilai ekonomis,” pungkasnya. (Dep12)