Imbau Pemuda Tak Galang Dana di Jalan

Selasa 09-08-2022,21:13 WIB
Reporter : Edi
Editor : Rerry

PAGARALAM POS, Tanjung Agung – Lurah Tanjung Agung, Wawan Apriansyah SE mengimbau kepada seluruh pemuda yang tinggal di wilayah Kelurahan Tanjung Agung, Kecamatan Pagaralam Selatan untuk Tidak elakukan Penggalangan Dana di jalan dalam rangka memeriahkan HUT RI, 17 Agustus 2022 mendatang.

BACA JUGA:Pemkot Bagikan 10 Juta Bendera

            Mulai sekarang, kita (pihak kelurahan, red) sudah memberikan imbauan pada para pemuda, baik itu melalui Pengurus Karang Taruna, Kelurahan mau pun secara langsung, agar tidak menggalang dana di jalan untuk keperluan pelaksanaan kegiatan peringatan 17 Agustus.

BACA JUGA:2023, Pagaralam Tuan Rumah Raker APEKSI Regional 2

            “Imbauan ini sengaja kita lakukan, agar para pemuda tidak menggalang dana di jalan, sesuai dengan apa yang kita harapkan,” jelas Wawan, kemarin.

BACA JUGA:Tingkatkan Mutu Kinerja Inspektorat

Sebab lanjut Wawan, menggalang dana di jalan tersebut tentunya dapat menganggu kelancaran lalulintas kendaraan atau pengguna jalan. Disamping itu, hal yang dimaksud juga dapat membahayakan keselamatan bagi pemuda itu sendiri. Misalkan tertabrak motor atau mobil, serta bahaya yang lainnya.

            “Karena itu kita sarankan pada para pemuda bisa mencari cara lain dapat mengumpulkan pendanaan untuk menyelenggarakan kegiatan memeriahkan peringatan Hari Kemerdekaan yang dimaksud, yang pastinya positif dan tidak membahayakan keselamatan para pemuda,” ungkapnya. (Ed10/CE2/CE-V)

Kategori :