PAGARALAM POS, Pagaralam – Mempersolek ruang terbuka hijau sebagai tempat refrenstatif Dinas Pekerjaan Umum dan Penataaan Ruang Kota Pagaralam masih melakukan penataan taman kota. Salahsatunya, di kawasan Alun-alun Utara, Kecamatan Pagaralam Utara.
Pantauan Pagaralam Pos belakangan ini, alat berat jenis Backholoader diterjunkan melakukan pengerukan dan pembongkaran disejumlah titik lokasi yang disebut juga Lapangan Merdeka dahulunya. Sejumlah tempat dilakukan pemerataan tanah dan pembongkaran pot taman di sisi jalan masuk ke lokasi.
“Memang saat ini, penataan di kawasan Alun-alun Utara yang merupakan salahsatu ikon ini di Pagaralam masih berlanjut,” ucap Kepala Dinas PUPR Kota Pagaralam Yudianto ST MT melalui Kabid Cipta Karya Indra ST, kemarin.
Dia menyebutkan, rencananya penataan kawasan Alun-alun Utara akan dilakukan perombakan wajah. Mulai dari gedungnya yang saat ini sudah tampil dengan desain yang lebih menarik dan megah. Juga, akan dilakukan pelebaran jalan masuk, pembenahan jogging track yang nantinya menjadi fasilitas untuk olahraga.
“Kita juga akan melakukan penataan lokasi kuliner, yang mana tempat yang lama akan kita rombak dan tentunya pasar kuliner bagi UKM berjualan akan lebih tertata dan rapi,” ucap Indra. (Atg06)