PAGARALAMPOS.CO, Pagaralam – UPTD Balai Latihan Kerja (BLK) Kota Pagaralam melaksanakan pelatihan berbasis kompetensi, bagi para peserta yang sudah mendaftar dan mengikuti tahapan seleksi.
“Sesuai jadwal yang telah kita susun, pasca Lebaran Idul Adha 1443 H atau tanggal 11 Juli 2022 lalu, kita telah mulai melaksanakan giat pelatihan keterampilan berbasis kompetensi, dengan lima kejuaruan mulai dari Kejuruan Tata Rias Pengantin, Garmen, Komputer, Listrik dan Otomotif,” ungkap Kepala UPTD BLK Kota Pagaralam, Yulizar Andriansyah. Yulizar pun lantas berpesan, kepada seluruh peserta pelatihan berbasis kompetensi, agar dapat mengikuti pelatihan secara baik dan sungguh-sungguh, sehingga berbagai ilmu dan materi yang diberikan para tenaga instruktur, bisa diserap dengan baik, serta kedepannya dapat pula di praktikkan, dalam dunia usaha maupun dunia industri. “Harakan kita mereka bisa belajar dengan sungguh-sungguh, karena ilmu yang mereka dapatkan di pelatihan ini, bisa diterapkan di dunia usaha maupun dunia industri, inshaa allah juga ilmu yang didapatkan pun bisa digunakan untuk membuka usaha mandiri, sehingga dapat mengatasi penggangguran,” harapnya. (Cg09/min3)