PAGARALAMPOS.DISWAY.ID, Pagaralam – Dalam rangka memperingati sekaligus memeriahkan hari ulang tahun Kota Pagaralam ke 21 Tahun, Pemerintah Kota Pagaralam melalui Dinas Pariwisata Kota Pagaralam menggelar lomba desain motif batik dan fashion show, dipusatkan di lapangan alun alun merdeka. Kecamatan Pagaralam Utara.
Acara berlangsung sukses, resmi dibuka langsung Ketua TP PKK Pagaralam, Rachma Hareni Noor didampingi Ketua Dharmawanita, Has Monalisa, dihadiri Anggota DPRD Pagaralam, Olivia Arifin, Kepala Dinas Parwisata Kota Pagaralam, Ahmad Brilian Aristopani, Ketua GOW, Rahma Munto Via Ningrum, Ketua Bahayangkari Pagaralam, Nindi Arif Harsono serta para undangan lainnya. Kepala Dinas Pariwisata Kota Pagaralam, Ahmad Brilian didampingi Kabid Ekonomi Kratif, Widyawati mengatakan lomba desain motif dan fashion show bertujuan memberikan edukasi sekaligus menggali ide kreatif dalam mendesain serta berekspresi di atas panggung, untuk mengenalkan kepada masyarakat sekaligus mengangkat ciri khas keragaman dan budaya Kota Pagaralam. “Para pemenang akan mendapatkan hadiah tropi dan uang pembinaan dari panitia, sedangkan keputusan Dewan juri bersifat mutlak tidak dapat diganggu gugat” terangnya. Ditambahkan Widyawati, perlombaan ini difokuskan kepada masyarakat yang mempunyai peluang dalam ide ide kreatif sehingga memperkaya nuansa batik daerah khas Pagaralam menjadi suatu karya yang lebih diterima masyarakat. “Kita berharap melalui kegiatan ini masyarakat lebih peduli terhadap pelestarian budaya batik khas Kota Pagaralam,” ucapnya. Sambungnya, setelah melalui penilaiyan dari Dewan Juri, pemenang lomba fashion show meraih juara 1 Putri Anggun, juara ke 2 Anita Agustina dan juara ke 3 Arini. (Ag08/CE2/CE-V/min3)