Foto Firda Junita jpnn comIwa K di kawasan Dharmawangsa Jakarta Selatan Rabu 26 1 PAGARALAM POS jpnn com JAKARTA Penyanyi rap Iwa K turut membintangi film Sayap Sayap Patah Dalam film tersebut Iwa K berperan sebagai teroris bernama Leong Pria kelahiran 25 Oktober 1970 itu menceritakan perannya tersebut Dia bisa dibilang level tinggi dibidang eksekusi dalam teroris ujar Iwa K di kawasan Dharmawangsa Jakarta Selatan Rabu 26 1 Demi mendalami perannya itu dia membaca buku yang mengusung tema terorisme Kemudian dia juga mencari informasi soal terorisme dari internet Sekarang dipermudah dengan teknologi googling bisa belajar dari situ sampai memang ketemu langsung benar benar dan ngobrol langsung kata Iwa K Menurutnya bertemu dengan narapidana terorisme napiter merupakan pengalaman berharga Sebab dia bisa melihat sudut pandang para napiter tersebut soal apa yang melatarbelakangi tindakannya Seru banget dapat perspektif baru tentang itu Artinya penyesalan mereka dan sebagainya juga ucap Iwa K Akhirnya gue anteng curhat juga Ada sisi humanis dalam film ini yang akhirnya menarik untuk dijalankan sambungnya Film Sayap Sayap Patah terinspirasi dari peristiwa 8 Mei 2018 ketika 155 narapidana terorisme membobol rutan Mako Brimob Kelapa Dua Depok Jawa Barat Peristiwa itu menyebabkan lima anggota Densus 88 yang bertugas gugur Namun film tersebut tak bergenre action Ini adalah sebuah film tentang cinta Cinta seorang suami pada istrinya tugasnya dan negerinya kata Executive Producer Saya Sayap Patah Denny Siregar Rencananya film ini akan tayang di bioskop pada Juli 2022 Adapun film Sayap Sayap Patah dibintangi oleh Nicholas Saputra Ariel Tatum Poppy Sovia Dewi Irawan Iwa K Ariyo Wahab Gibran Marten Nugie Nugroho Khiva Ishkak Edward Akbar Revaldo dan Aden Bajaj mcr7 jpnn
Berperan Jadi Teroris, Iwa K: Akhirnya Gue Anteng Curhat Juga
Kamis 27-01-2022,16:41 WIB
Kategori :