Senggol Truk Batubara, Pengendara Motor Tewas

Minggu 13-03-2022,20:04 WIB

Foto IstEVAKUASI Warga dan pihak kepolisian membantu mengevakuasi korban yang tergeletak di badan jalan lintas Desa Merapi Kecamatan Merapi Barat PAGARALAM POS Lahat Lia Cindrawati 35 warga Desa Gunung Kembang Kecamatan Merapi Timur Sabtu 12 3 sekitar pukul 18 00 WIB lalu tewas mengenaskan Setelah sepeda motor scoopy BG 4274 EAF menyenggol truk tronton batubara Nopol BE 8277 SU yang disopiri Armansyah 35 warga Kecamatan Kota Agung Lahat Kejadian ini berawal ketika korban dari arah Lahat hendak pulang kerumahnya Namun saat di Jalan Lintas Sumatera Desa Merapi Kecamatan Merapi Barat korban hendak mencoba mendahului mobil yang dikemudikan Armansyah 35 Tiba tiba saat menyusul korban ibu dua anak ini terkejut lantaran ada pengendara lain juga hendak menyusul dari arah sebelah kanan Korban diduga mengalami slip dan menyenggol truk tronton Akibatnya sepeda motor yang dikendarai korban terjatuh di badan jalan Warga sekitar yang melihat kejadian itu sempat melarikan korban ke Puskesmas Merapi Barat namun sayang korban akhirnya meninggal dunia Korban mengalami luka cukup serius dibagian kepala Diduga faktornya karena kurang hati hati dan tidak berkompetensi dalam berkendaraan R2 motor terang Kapolres Lahat AKBP Eko Sumaryanto SIk melalui Kanit Gakkum Satlantas Polres Lahat IPTU Rudi Widarto Sabtu malam Pengemudi truk tronton dan dua barang bukti kendaraan kini diamankan di Satlantas Polres Lahat Akibat kecelakaan tersebut warga Desa Gunung Kembang Kecamatan Merapi Timur jadi mengamuk Beberapa warga dari ibu ibu dan bapak bapak turun ke jalan menghentikan laju kendaraan truk batubara Beruntung pengamanan langsung dilakukan oleh aparat Kepolisian dan TNI Sehingga warga pun akhirnya bubar Warga geram terhadap kecelakaan tersebut Akhirnya turun ke jalan di Desa Sirau Pulau Kecamatan Merapi Timur kata Bambang warga setempat her18

Tags :
Kategori :

Terkait