Kejar Capaian Target Vaksinasi

Kamis 24-03-2022,21:19 WIB

Wako Buka Gebyar Vaksinasi Kolaborasi PAGARALAM POS Pagaralam Walikota Pagaralam Alpian Maskoni SH secara resmi membuka Gebyar Vaksinasi Kolaborasi Organisasi Komunitas Forum amp Masyarakat Kota Pagaralam bertempat di Lapangan Badminton Desa Talang Pasai Kelurahan Dempo Makmur Kecamatan Pagaralam Utara Kamis 24 3 Seperti yang sama sama kita ketahui bahwa virus Covid 19 ini sudah berlangsung selama lebih dari 2 tahun Kita sudah berjibaku dengan banyak hal yang saat ini juga kita tengah berjibaku dengan pelaksanaan vaksinasi demikian disampaikan Walikota Pagaralam Alpian Maskoni SH Semua tahapan kata Kak Pian telah dijalankan sesuai dengan prosedur yang ditentukan pemerintah pusat bersama Polri dan TNI beberapa inovasi juga telah dilakukan mulai dari giat pembagian Sembako hingga pemberian doorprize berhadiah Hari ini Kamis 24 3 bersama Badan Intelejen Negara Daerah BINDA Sumsel dan juga kolaborasi Organisasi Komunitas Forum amp Masyarakat Kota Pagaralam Ini adalah inovasi dan terobosan terobasan dalam rangka kita mengajak masyarakat untuk mau divaksin jelasnya Namun pada akhir akhir ini sebut Kak Pian sedikit kewalahan karena untuk mencari masyarakat yang belum divaksin tahap I itu yang saat ini kurang lebih tinggal 10 lagi petugas mesti benar benar harus mencari Kalau kita lihat tren vaksinasi di Pagaralam sekarang untuk vaksinasi tahap I itu kecil sekali dan kebanyakan itu sudah masuk ke vaksinasi Tahap II dan Tahap III atau Booster Begitu juga untuk vaksinasi tahap II sudah berada di kisaran 80 Untuk vaksinasi tahap I inilah yang mesti harus kita cari lagi sedangkan untuk vaksinasi tahap III atau Booster masih cukup jauh yakni berada di kisaran kurang lebih 7 imbuhnya Semua ini sambung Kak Pian tentu menjadi perhatian semua pihak untuk bisa bersama sama lakukan Belum lama ini juga Pak Presiden Republik Indonesia Joko Widodo telah menyampaikan bahwa Sholat Idul Fitri dan terawih pada bulan puasa sudah diperbolehkan Akan tetapi untuk buka puasa bersama dan open house masih belum diizinkan namun untuk mudik lebaran sudah diperbolehkan dengan satu syarat sudah vaksin Booster Karena itu mari kita bergandengan tangan untuk mewujudkan masyarakat yang sehat terbebas dari pandemi Covid 19 Dan semoga pelaksanaan giat vaksinasi bisa berjalan lancar seperti harapan bersama dan bisa memberikan manfaat bagi masyarakat Kota Pagaralam harap Kak Pian Cg09 CE V CE2

Tags :
Kategori :

Terkait