Pemkot PGA

Prabowo: Petani Harus Dihargai, Tanpa Pangan Tidak Akan ada Negara yang Berdiri Kokoh!

Prabowo: Petani Harus Dihargai, Tanpa Pangan Tidak Akan ada Negara yang Berdiri Kokoh!

Presiden Republik Indonesia, Prsbowo Subianto -net-

PAGARALAMPOS.COM - Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto mengungkapkan rasa terima kasih dan penghargaan kepada para petani di seluruh tanah air atas dedikasi serta kerja keras mereka yang dianggapnya sebagai tulang punggung bangsa dan negara.

“Saudara-saudara sekalian, terutama para petani, saya ingin menyampaikan penghargaan saya kepada kalian. Kalian adalah tulang punggung bangsa dan negara,” ujar Prabowo.

BACA JUGA:Sambang ke Petani, Bhabinkamtibmas Ini Ajak Budidaya Sayuran di Perkarangan Rumah

Ia menegaskan bahwa peran petani sangatlah penting dalam menjaga ketahanan pangan nasional. Meski demikian, ia menyayangkan masih ada kalangan elite di Jakarta yang seringkali menyepelekan kontribusi para petani.

"Banyak di antara mereka, terutama yang ada di Jakarta, mungkin tidak menyadari betapa pentingnya tugas para petani," ungkapnya.

Prabowo menekankan bahwa tanpa pangan, tidak akan ada negara yang berdiri kokoh. 

BACA JUGA:Dukung Ketahanan Pangan Berkelanjutan, Bhayangkari Gaungkan Perkarangan Pangan Lesrari

"Tanpa pangan, tidak ada negara. Saya katakan ini berulang kali, tanpa pangan, tidak ada negara. Tanpa pangan, tidak ada NKRI," tegasnya.

Ia juga menyampaikan rasa syukurnya karena Indonesia berhasil mencapai surplus pangan meskipun banyak negara mengalami krisis pangan.

“Hari ini saya sangat bahagia. Saya mendapat mandat pada 20 Oktober, mungkin sekarang baru masuk bulan keenam. Namun, dengan niat baik dari semua pihak dan kebijakan yang tepat, kita berhasil mencapai ini.

BACA JUGA:Monitoring Lahan Petani, Polres Pagar Alam Serius Dukung Ketahanan Pangan

Di saat banyak negara kekurangan beras, harga pangan meroket, bahkan di negara kaya terbesar pun mengalami kelangkaan telur, alhamdulillah kita bisa mengekspor telur, kita surplus telur, dan harga telur kita turun! ” jelasnya.

Prabowo juga meminta kepada jajaran Kabinet Merah Putih untuk terus bekerja keras, terutama dalam menurunkan harga pangan sumber protein seperti telur, susu, dan daging.

BACA JUGA:Dukung Ketahanan Pangan, Yonif 141/AYJP Progamkan Urban Farming

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber:

Berita Terkait